Travel Talk – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Tue, 23 Oct 2018 10:38:49 +0000 en-US hourly 1 6 Kastil megah terangker di dunia https://bravaradio.com/6-kastil-megah-terangker-di-dunia/ https://bravaradio.com/6-kastil-megah-terangker-di-dunia/#respond Tue, 23 Oct 2018 10:38:49 +0000 https://bravaradio.com/?p=36245 Bukan hanya karena kemegahannya, namun kisah horor di baliknya.

The post 6 Kastil megah terangker di dunia appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Tanpa terasa, penghujung Oktober sudah di penghujung tanduk. Selain pertanda dari pergantian musim gugur ke musim dingin bagi beberapa negara, ada hal lain yang menjadi keistimewaannya. Malamnya para hantu berkeliaran akan segera tiba!

Halloween. Memang tidak semeriah di belahan dunia lain, namun sebagian besar dari kita masih ikut merayakannya. Tidak harus menghabiskan malam di klub dan kemudian hangover keesokan paginya akibat kebanyakan alkohol. Banyak cara lain yang lebih bermakna.

Salah satunya dengan traveling. Jika umumnya tujuan berlibur adalah keindahan alam atau menikmati fasilitas mewah yang ditawarkan sebuah resort bintang lima. Kali ini, Bazaar menguji nyali Anda untuk melakukan suatu hal yang berbeda.

Mengunjungi 6 kastil ini, sensasi baru berlibur pun akan didapatkan. Bukan hanya karena kemegahannya, namun kisah horor di baliknya. Setiap tempat menyimpan versi cerita horor masing-masing. Mana yang paling seram? Simak lebih lanjut.

1. Edinburgh Castle, Skotlandia 

Telah dibangun berabad-abad lamanya, tidak heran banyak rumor beredar mengenai kastil Edinburgh. Bertempat di Skotlandia, kastil ini didirikan di awal abad ke 12 dan dihuni oleh bangsawan Alexander Stewart dari Albani. Ternyata tidak hanya berdarah biru, namun ia juga berdarah dingin.

Alkisah, ia beberapa kali membunuh para pengawalnya dan kemudian membakar tubuh mereka. Hingga saat ini, kastil yang dulunya merupakan markas kemiliteran tersebut sering menjadi tempat investigasi tim paranormal.

Saat Anda berkunjung, jangan terkejut apabila melihat sekelebat bayangan hitam lewat atau suhu udara tiba-tiba menurun drastis. Karena hal tersebut biasa dialami oleh sejumlah turis.

2. Castle Fraser, Skotlandia

Masih belum berpindah tempat. Mari menuju bagian Timur dari Skotlandia. Dimana terdapat sebuah kastil cantik bak di negeri dongeng. Kemegahan arsitektur, lansekap taman indah, tetapi tunggu dulu. Lokasi pembunuhan?

Demikian legenda yang beredar di antara para penduduk setempat. Konon, Castle Fraser yang dulunya dihuni oleh seorang puteri kerajaan ternyata adalah lokasi terjadinya tragedi pembunuhan penghuninya sendiri.

Tidak seperti kisah ‘The Sleeping Beauty’ keluaran Disney. Bukan dikecup seorang pangeran tampan, puteri ini justru dibunuh saat sedang tertidur. Beberapa saksi berujar sering mendengar suara teriakan seorang wanita saat berkunjung. Yang dipercaya merupakan arwah dari sang puteri.

3. Burg Eltz Castle, Jerman

Puas menjelajahi Skotlandia, mari menuju ke Jerman. Sedikit mengenang masa lalu. Tepatnya pada tahun 1157, dimana kastil Burg Eltz masih dihuni oleh Countess Agnes. Tidak kalah tragis dengan nasib sang puteri sebelumnya, bangsawan wanita ini juga meninggal di kediamannya sendiri.

Penyebabnya masih misteri. Namun, jika Anda berjiwa detektif seperti Sherlock Holmes atau tokoh detektif Conan kreasi Jepang, tempat ini wajib dituju. Anda dapat menelusuri jejak bukti di kamar tidur Countess Agnes yang kondisinya masih dipertahankan persis seperti zaman dahulu.

4. Himeji Castle, Jepang

Puas bermain menjadi detektif Conan di kastil sebelumnya. Saatnya menuju negara diciptakannya komik ternama tersebut. Kali ini, giliran Jepang. Sebenarnya bukan hanya kastil. Lepas dari indahnya bunga sakura di musim semi, Jepang menyimpan banyak misteri.

Tidak membahas tingginya angka bunuh diri para penduduknya. Namun, lebih mengenai angkernya kuil Himeji. Selain arsitekturnya yang bersejarah, bangunan yang didirikan di tahun 1333 ini ternyata menyimpan kisah horor mengenai Okiku.

Kabarnya, karakter wanita ini dulunya adalah seorang pelayan dituduh mencuri barang berharga milik dinasti kerajaan. Tragis. Ia pun kemudian dihukum mati dan tubuhnya dilemparkan ke dalam sumur di kuil. Tampaknya memang bukan Okiku pelakunya. Karena hingga saat ini, arwahnya seolah masih mencari keadilan melalui penampakan sosoknya yang sering dilihat para turis.

5. Voergaard Castle, Denmark

Banyak yang beujar, sekadar melewati kastil Voergaard di Denmark pun bulu kuduk sudah terasa merinding. Terletak di kota Dronninglund, kastil ini terkenal akan sejumlah karya seniman legendaris yang dimilikinya. Keindahan gubahan seni karya seniman legendaris Raphael, Goya hingga El Greco dapat dinikmati para turis yang berkunjung.

Namun di balik kayanya seni, ada alasan mengapa Voegaard dijuluki sebagai salah satu kastil terangker di dunia. Legenda berkisah arogannya Ingeborg Skeel, pemilik kastil terdahulu yang membunuh arsiteknya sendiri. Konyol, namun alasannya adalah agar sang arsitek tidak dapat membangun kastil lain seindah miliknya.

Para pengunjung pun sering mengalami pengalaman tidak masuk akal di kastil ini. Entah itu penampakan bayangan hingga suara aneh di sekitar. Selain itu, ruang tahanan di kastil ini juga sering dikatakan sebagai tempat terangker di kastil Voergaard.

 

6. Leap castle, Irlandia

Berbeda dengan sejumlah kastil sebelumnya, Leap Castle di Irlandia merupakan hunian pribadi dari Sean Ryan.

Walaupun berkonsep hunian, kastil juga ini dibuka bagi publik. Tidak hanya para turis yang berkunjung. Tinggal bersama istrinya, pasangan tua penghuninya pun kerap mengalami pengalaman mistis.

Mulai dari suara langkah kaki malam hari, hingga pintu yang tertutup secara tiba-tiba. Belum lagi sekelebat bayangan wanita berjubah putih yang sering dilihat Sean dan isterinya. Kalau itu kita, tentu rasanya ingin cepat-cepat pindah rumah.

(Foto:  Zacarias Pereira Da Mata©123rf.com, Instagram @edinburghcastle, @castlefrasernts, @burg_eltz, @jpdestinations, @ole_sejfert, @ancientdestinations)

Source: Harpers Bazaar Indonesia

The post 6 Kastil megah terangker di dunia appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/6-kastil-megah-terangker-di-dunia/feed/ 0
Helsinki, Kota dengan warga paling bahagia di dunia https://bravaradio.com/helsinki-kota-dengan-warga-paling-bahagia-di-dunia/ https://bravaradio.com/helsinki-kota-dengan-warga-paling-bahagia-di-dunia/#respond Fri, 21 Sep 2018 06:39:24 +0000 https://bravaradio.com/?p=35151 Belum santer terdengar, destinasi berikut memiliki berjuta alasan untuk dikunjungi.

The post Helsinki, Kota dengan warga paling bahagia di dunia appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Belum santer terdengar, destinasi berikut memiliki berjuta alasan untuk dikunjungi. Indah sekaligus kaya budaya, Helsinki menjadi kota tujuan berlibur sempurna bagi Anda yang memimpikan gaya hidup ala hygge.

Istilah dari Denmark yang mendefinisikan mengenai kebahagiaan yang dicapai dengan dikelilingi hal-hal indah dalam hidup berikut memang menjadi angan setiap dari kita. Tanpa perlu diragukan, di Helsinki Anda akan mengalami semua kebahagiaan tersebut.

Ibukota Finlandia ini mungkin belum sepopuler Stockholm atau pun Copenhagen, namun Helsinki jelas tidak kalah saing. Fakta bahwa kota ini merupakan pusat politik, edukasi hingga budaya jelas membuktikan eksistensinya.

Mengunjunginya, kita seakan diajarkan tentang cara baru untuk menikmati hidup sekaligus meraih kebahagiaan ala warga Denmark.

Jika Anda mulai merasa letih akibat selalu diburu waktu dan dipusingkan dengan suara notifikasi tanpa henti dari smartphone, tandanya Anda harus segera berlibur. Kali ini, Bazaar akan mengajak Anda terbang ke kota ini untuk melepas kepenatan.

Berikut terpapar sejumlah alasan mengapa Anda harus segera menuju ke Helsinki untuk momen paling berbahagia dalam hidup.

1. Tata lanskap kota memesona

Deretan bangunan dengan nuansa warna pastel dan rambatan bunga cantik akan sering dijumpai di sepanjang jalanan kota Helinski. Ibarat menyaksikan sebuah potongan adegan film komedi romantis keluaran Hollywood.

Di mana sang aktor mengantarkan pemeran utama wanita ke depan pintu rumah seusai berkencan. Di Helsinki, Anda akan terlibat dalam skenario romantis tersebut.

Tata lanskap kota ini memang menjadi salah satu kelebihan yang ditawarkan. Berkeliling kota menggunakan sepeda atau berjalan kaki akan menjadi aktivitas liburan menyenangkan.

Jangan lupa mengalungkan kamera polaroid milik Anda. Selanjutnya, berposelah di tengah uniknya bangunan untuk hasil foto bernuansa masa lampau yang semakin mengekspos keindahan tata kota.

2. Pusat desain dunia

View this post on Instagram

? @everythingisea #helsinkiofficial #helsinki

A post shared by Helsinki, Finland (@helsinkiofficial) on

Tengah digandrungi, desain ala Skandinavia memang menjadi yang terdepan di industri desain interior dan furnitur. Helsinki menjadi salah satu destinasi di mana Anda akan menemukan aplikasi terbaik dari konsep desain tersebut. Mulai dari berbagai pilihan hotel hingga kafe dan restoran lokal tampak atraktif dengan karisma modernnya.

Nuansa serba netral dengan maksimalitas pencahayaan alami menjadi magnet tersendiri bagi para pecinta desain dari berbagai pelosok dunia. Tidak heran bila saat ini Helinski kerap menempati urutan teratas dari tujuan berlibur para apresiator desain dan arsitektur.

3. Kaya akan seni

Masih berhubungan erat dengan bahasan barusan. Seni dan desain memang tidak akan pernah terpisahkan. Ibarat hubungan, keduanya bagaikan sepasang kekasih baru yang sedang mesra-mesranya. Demikian halnya dengan seni dan desain di kota Helinski.

Menambah kekayaan dari segi desain, kota ini juga menawarkan pengalaman seni tak terlupakan. Habiskan momen liburan Anda dengan mengunjungi sejumlah pusat seni yang ada.

Tidak perlu takut kehabisan biaya liburan, karena sejumlah pameran instalasi seni di publik juga menjadi agenda favorit kota ini. Apalagi yang lebih baik dari menikmati seni secara gratis? Naluri estetika pun menajam tanpa perlu mengeluarkan biaya.

4. Hiburan tanpa batas

Cukup soal menimba ilmu. Liburan kali ini mungkin tujuan Anda hanya sekadar bersenang-senang. Jangan khawatir dulu. Anda tidak salah jurusan. Kota dengan populasi penduduk tertinggi di Finlandia ini memiliki ragam atraksi hiburan tak terbatas.

Mulai dari yang memacu adrenalin hingga yang bersifat rileksasi, seperti menaiki bianglala untuk menikmati keindahan kota dari ketinggian. Cahaya keemasan dari tenggelamnya matahari di petang hari akan menjadi waktu ideal untuk mencoba wahana ini.

5. Panorama alam menakjubkan

Tidak hanya unggul dari segi arsitektur dan desain, Helsinki juga menyimpan kekayaan pesona alam. Mulai dari ladang bunga bertabur warna hingga keajaiban langit dengan sapuan lembut cahaya aurora menjadi daya tariknya.

Hutan, pegunungan, lautan, Helsinki jelas memiliki segalanya. Belum lagi para hewan menggemaskan yang akan Anda jumpai di keindahan alam bebas ini.

Kemudahan akses transportasi untuk mengunjungi keindahan alam ini pun menjadi kelebihan lainnya. Bazaar merekomendasikan transportasi umum seperti kereta ketimbang taksi. Karena nyatanya, biaya berlibur di kota ini jauh lebih mahal ketimbang kota besar lainnya di Eropa, seperti Paris dan Italia.

6. Kehidupan bahagia para penduduk lokal

Pernah dijuluki oleh majalah ternama asal Inggris, Monocle, sebagai kota paling bahagia di dunia. Para penduduk lokal Helsinski memang paling tahu cara menikmati hidup. Mereka tahu jelas cara membagi waktu bekerja dan kehidupan personal. Berkenalan dengan salah satu penduduknya saja, Anda akan terkagum dengan gaya hidup hygge yang mereka anut.

Work hard, play hard. Bagi mereka, masa bekerja dan bermain sama signifikan. Jadi ketika bekerja mereka akan memaksimalkan waktu yang ada. Namun, saat mereka sedang off, jangan harap Anda dapat mengganggu mereka dengan urusan pekerjaan. Karena mereka sangat menghargai waktu pribadi mereka.

Demikian sepenggal kisah mengenai kota paling bahagia di dunia, Helsinki. Untuk lengkapnya, kunjungi langsung dan alami sendiri makna kebahagiaan hidup sesungguhnya di kota berbudaya nan cantik ini.

(Foto: Courtesy of Instagram @helsinkiofficial)

Source: Harpers Bazaar Indonesia

The post Helsinki, Kota dengan warga paling bahagia di dunia appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/helsinki-kota-dengan-warga-paling-bahagia-di-dunia/feed/ 0
Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali https://bravaradio.com/tropicola-membawa-suasana-miami-ke-bali/ https://bravaradio.com/tropicola-membawa-suasana-miami-ke-bali/#respond Fri, 21 Sep 2018 04:32:24 +0000 https://bravaradio.com/?p=35188 Beach club mengalami perkembangan terbaru di Bali dengan hadirnya Tropicola di daerah Batu Belig.

The post Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Beach club mengalami perkembangan terbaru di Bali dengan hadirnya Tropicola di daerah Batu Belig. Lewat pengarahan kreatif dari James Brown (yang juga mendesain Motel Mexicola), tempat ini tampil stand out, berbeda dengan yang lain berkat konsep beach club tahun ‘80-an yang populer di Miami, Acapulco, Palm Springs, Tulum and Playa Del Carmen.

Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali

Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali

Warna-warna vibran mendominasi tempat ini. Posisi sunbathing lounge-nya dibuat berundak dan semua mengarah ke kolam utama serta pantai Seminyak yang terletak tepat di depan beach club. Semua elemen pendukungnya bergaris modern dan bersih. Hanya warnanya saja yang tampak kontras, namun dalam komposisi yang artistik, bahkan mengingatkan akan lukisan Mondrian.

Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali

Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali

Sejalan dengan konsep desainnya yang modern tropis dengan sentuhan South Beach, hidangan makanan dan minuman di Tropicola pun dirancang untuk mendukung seluruh atmosfernya.

“Kami membuat minuman cocktail yang membuat orang penasaran dan ingin mencobanya. Sesuatu yang segar, berwarna, dan fruity,” ujar Denny Bakiev, Beverage Director yang menangani barnya.

Minuman andalannya adalah Tropicolada (gabungan Tropicola dan pinacolada) yang menggunakan buah sirsak, segar dan manis. Setelah itu Anda mungkin tertarik untuk mencoba Tulum Bliss yang terdiri dari Tequila, grapefruit, pimento (cabai ceri), dan limau, sangat cocok dinikmati dengan suasana poolside yang panas.

Untuk sentuhan rasa lokal, Denny menawarkan Arak N Roll, minuman serupa espresso martini yang menggunakan arak Bali dengan kopi Kintamani dan kulit jeruk mandarin.

Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali

Makanannya sendiri didominasi oleh grilled meat dan salad atau sayuran yang ditumis simpel. Chef Steve Skelly yang juga merancang hidangan untuk Motel Mexicola dan Da Maria ingin menghidangkan sesuatu yang, “Tidak berat atau terlalu berbumbu. Kebanyakan adalah seafood yang segar, daging panggang dari daging berkualitas, dan dapat dimakan bersama dalam suasana yang rileks.”

Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali

Anda bisa memulainya dengan Prawn Cocktail atau Barbeque Kale with Mushroom. Untuk kudapan, cobalah keripik pisang dan ubi-ubian yang dihidangkan dengan saus guacamole. Al Pastor Pork Taco juga tepat sebagai kudapan yang lebih berat untuk menemani Anda berjemur.

Berangkat ke menu yang lebih ‘berat’, isi perut Anda dengan Tropicola “3 cut” Burger atau Dry Aged Sirloin 300 gr dengan sweet and sour onion, bayam, dan lemon.

Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali

Akhirnya, alunan musik Latin dan oldies memperkuat nuansa eighties di tempat ini, membuat Anda merasa seperti berada di belahan dunia lain.

(Foto: Courtesy of Tropicola)

Source: Harpers Bazaar Indonesia

The post Tropicola: Membawa suasana Miami ke Bali appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/tropicola-membawa-suasana-miami-ke-bali/feed/ 0
Maria Sukrisman – Travel Stylist https://bravaradio.com/music-catalog/maria-sukrisman-travel-stylist/ Thu, 23 Aug 2018 09:05:32 +0000 https://bravaradio.com/?post_type=music-catalog&p=33699 Maria Sukrisman, mantan banker yang sekarang dikenal sebagai seorang travel stylist

The post Maria Sukrisman – Travel Stylist appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Maria Sukrisman adalah seorang travel stylist value yang bisa memberikan sebuah itinerary seperti suatu riset dari suatu perjalanan yang ia telah jalani kepada seseorang yang hendak menjalani sebuah perjalanan tertentu.

Selamat mendengarkan, Brava Listeners!

TRAVEL TALK - MARIA SUKRISMAN #2 TRAVEL TALK - MARIA SUKRISMAN #3 TRAVEL TALK - MARIA SUKRISMAN #4

[teks Anindyta Aprilia | foto pesona.co.id

 

The post Maria Sukrisman – Travel Stylist appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Luxurious travel bersama Tantra Tobing https://bravaradio.com/music-catalog/luxurious-travel-bersama-tantra-tobing/ Mon, 07 May 2018 10:04:18 +0000 https://bravaradio.com/?post_type=music-catalog&p=31393 Tantra Tobing, seorang banker dan pemilik blog liburanmimpi.com.

The post Luxurious travel bersama Tantra Tobing appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Tantra Tobing, seorang banker dan pemilik blog liburanmimpi.com. Ia menceritakan seputar luxurious travel kepada penyiar Farah Tubagus. Dengarkan perbincangannya, Brava Listeners!

Travel Talk | Luxurious Travel - 2 Travel Talk | Luxurious Travel - 3 Travel Talk | Luxurious Travel - 4

The post Luxurious travel bersama Tantra Tobing appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Jelajahi kopi bersama Aston Utan https://bravaradio.com/music-catalog/jelajahi-kopi-bersama-aston-utan/ Fri, 13 Apr 2018 05:01:53 +0000 https://bravaradio.com/?post_type=music-catalog&p=30704 Bagi penikmat kopi, Farah Tubagus akan mengajak Anda menjelajahi seputar kopi bersama Aston Utan, seorang coffeepreneur.

The post Jelajahi kopi bersama Aston Utan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Bagi penikmat kopi, Farah Tubagus akan mengajak Anda menjelajahi seputar kopi bersama Aston Utan, seorang coffeepreneur. Selamat mendengarkan Travel Talk.

Travel Talk | Aston Utan - 2 Travel Talk | Aston Utan - 3 Travel Talk | Aston Utan - 4

The post Jelajahi kopi bersama Aston Utan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Wisata seni bersama Noorani Sukardi https://bravaradio.com/music-catalog/wisata-seni-bersama-noorani-sukardi/ Tue, 10 Apr 2018 05:20:58 +0000 https://bravaradio.com/?post_type=music-catalog&p=30582 Bagi Anda pecinta seni dan jalan-jalan, dengarkan obrolan Farah Tubagus bersama Noorani Sukardi (art lover and art collector).

The post Wisata seni bersama Noorani Sukardi appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Bagi Anda pecinta seni dan jalan-jalan, dengarkan obrolan Farah Tubagus bersama Noorani Sukardi (art lover and art collector). Selamat mendengarkan Brava Listeners!

Travel Talk | Noorani Sukardi - 2 Travel Talk | Noorani Sukardi - 3 Travel Talk | Noorani Sukardi - 4

The post Wisata seni bersama Noorani Sukardi appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Wisata Pesiar – Michael Chandra https://bravaradio.com/music-catalog/wisata-pesiar-michael-chandra/ Tue, 22 Aug 2017 11:21:23 +0000 https://bravaradio.com/?post_type=music-catalog&p=24102 The post Wisata Pesiar – Michael Chandra appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
The post Wisata Pesiar – Michael Chandra appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Wisata Halal Dunia – Muhamad Budi Negoro https://bravaradio.com/music-catalog/wisata-halal-dunia-muhamad-budi-negoro/ Tue, 22 Aug 2017 11:17:59 +0000 https://bravaradio.com/?post_type=music-catalog&p=24100 The post Wisata Halal Dunia – Muhamad Budi Negoro appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
The post Wisata Halal Dunia – Muhamad Budi Negoro appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Luxury Destination Club – Anthony Akili https://bravaradio.com/music-catalog/luxury-destination-club-anthony-akili/ Tue, 22 Aug 2017 11:14:22 +0000 https://bravaradio.com/?post_type=music-catalog&p=24098 The post Luxury Destination Club – Anthony Akili appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
The post Luxury Destination Club – Anthony Akili appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>