Alphard – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Wed, 07 Oct 2015 08:15:33 +0000 en-US hourly 1 Generasi Alphard yang lebih ‘hijau’, Alphard Hybird https://bravaradio.com/generasi-alphard-yang-lebih-hijau-alphard-hybird/ https://bravaradio.com/generasi-alphard-yang-lebih-hijau-alphard-hybird/#respond Wed, 26 Aug 2015 11:30:18 +0000 https://bravaradio.com/?p=4032 Apa yang membuat Alphard Hybird lebih efisien.

The post Generasi Alphard yang lebih ‘hijau’, Alphard Hybird appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Sejak pertama kali diluncurkan di tahun 2002, Toyota Alphard telah berhasil menarik peminat kendaraan dengan tingkat keamanan dan kenyamanan yang tinggi. Di Indonesia sendiri, menurut data Toyota, Alphard menduduki peringkat satu dalam hal penjualan mobil kelas atas.

Kini, di tengah antusias masyarakat akan pilihan yang ramah lingkungan, Toyota Astra Motor [TAM] belum lama ini meluncurkan seri Alphard terbaru, New Alphard 2.5 G Hybird 4×4.

“Kendaraan New Alphard Hybird ini adalah wujud komitmen Toyota untuk masa depan yang lebih baik, dengan menghadirkan kendaraan ramah lingkungan, sesuai permintaan pelanggan, khususnya di kelas premium,” ujar Rahmat Samulo Direktur Marketing TAM, kepada media di Gaikindo International Indonesia Auto Show [GIIAS] 2015 beberapa waktu lalu.

Teknologi hybird menggabungkan motor listrik dengan mesin bensin untuk membuat satu kendaraan paling efisien di dunia. Sama seperti 2.5G, varian hybird ini juga menggunakan mesin 2AR-FXE, namun ia mendapat tambahan dua motor listrik yang ditempatkan di bagian depan dan belakang kendaraan.

Secara otomatis sistem hybird mobil ini akan mengalihkan tenaga penggerak dari mesin ke motor listrik sejalan dengan kecepatan kendaraan. Motor listrik akan mengambil alih tenaga penggerak ketika mobil berjalan lambat, dan kemudian sistem akan mengalihkan ke mesin berbahan bakar minyak saat membutuhkan tenaga yang lebih besar atau kecepatan tinggi.

Brava Listeners bisa mengendarai Alphard Hybird dengan maksimal di harga mulai dari IDR 1,3 miliar. [foto caranddriver.com]

The post Generasi Alphard yang lebih ‘hijau’, Alphard Hybird appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/generasi-alphard-yang-lebih-hijau-alphard-hybird/feed/ 0
Versi Terbaru Vellfire dan Alphard Sudah Bisa Didapatkan https://bravaradio.com/versi-terbaru-vellfire-dan-alphard-sudah-bisa-didapatkan/ https://bravaradio.com/versi-terbaru-vellfire-dan-alphard-sudah-bisa-didapatkan/#respond Tue, 07 Apr 2015 09:00:05 +0000 https://bravaradio.com/?p=3160 Berbasis konsep grandeluxe, model terbaru Alphard dan Vellfire ini tidak hanya sekadar bergaya kemewahan, namun secara utuh menawarkan kemegahan.

The post Versi Terbaru Vellfire dan Alphard Sudah Bisa Didapatkan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Alphard Vellfire1

PT Toyota Astra Motor [TAM] secara resmi pada pekan terakhir Maret 2015 meluncurkan dua versi terbaru dari produk premiumnya, yakni All New Vellfire dan All New Alphard.

Berbasis konsep grandeluxe, model terbaru dari MPV luxury terlaris ini tidak hanya sekadar bergaya kemewahan, namun benar-benar secara utuh menawarkan kemegahan.

“All New Alphard dan All New Vellfire didesain dan dikembangkan dalam konsep grandeluxe, kendaraan yang menawarkan kualitas kemewahan tertinggi dalam segala tampilan dan peralatannya. Kehadiran MPV Luxury ini wujud apresiasi sekaligus konsistensi Toyota atas keberadaan MPV Luxury tersebut selama ini di Indonesia, sebagai pilihan utama konsumen tanah air selama 6 tahun berturut-turut di segmennya,” kata Vice President PT Toyota-Astra Motor (TAM), Suparno Djasmin, pada acara peluncuran All New Alphard dan All New Vellfire.

Dari sisi desain, All New Alphard memperlihatkan karakter yang kuat atas nilai kemewahan dan kemegahan. Sedangkan All New Vellfire, mengekpresikan desain yang stylish.

Untuk masalah mesin, kedua varian baru ini menggunakan mesin yang meningkat kapasitasnya menjadi 2.500 cc [sebelumnya 2.400 cc]. Plus fitur Start/Stop System, sehingga tak hanya memberikan performa lebih tapi juga efisiensi. Sementara untuk flagship Alphard 3.5 Q tetap mempertahankan mesin 3.500 cc.

Sementara bagian kabinnya, captain seat dibuat lebih nyaman dan mewah, ditambah dengan rear seat entertainment yang semakin memanjakan penumpang.

All New Alphard tersedia dalam tiga varian, yakni, 2.5 X [IDR 830 juta], 2.5 G [IDR 980 juta], dan 3.5 Q [IDR 1,5 miliar]. Sedangkan All New Vellfire hanya tersedia dalam satu varian 2.5 G [IDR 980 juta].  [teks @bartno | foto dok. Toyota]

Sumber: ghiboo.com

The post Versi Terbaru Vellfire dan Alphard Sudah Bisa Didapatkan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/versi-terbaru-vellfire-dan-alphard-sudah-bisa-didapatkan/feed/ 0