mudik lebaran – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Wed, 27 Apr 2022 08:18:26 +0000 en-US hourly 1 Ternyata Cara Mencegah Masuk Angin Ini Hanya Sekedar Mitos https://bravaradio.com/ternyata-cara-mencegah-masuk-angin-ini-hanya-sekedar-mitos/ https://bravaradio.com/ternyata-cara-mencegah-masuk-angin-ini-hanya-sekedar-mitos/#comments Wed, 27 Apr 2022 08:18:26 +0000 https://bravaradio.com/?p=45376 Permasalahan umum di musim lebaran tahun ini adalah kemacetan, namun masalah lain yang biasanya dialami pemudik adalah masuk angina. Sebenarnya masuk angina sendiri tidak ada dalam ilmu kedokteran. Gejala masuk angin yang terkenal di Indonesia biasanya seperti meriang, pilek, batuk, perut kembung, sakit kepala, mual samapai muntah. Kali ini Brava Radio akan membahas seputar mitos […]

The post Ternyata Cara Mencegah Masuk Angin Ini Hanya Sekedar Mitos appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Permasalahan umum di musim lebaran tahun ini adalah kemacetan, namun masalah lain yang biasanya dialami pemudik adalah masuk angina. Sebenarnya masuk angina sendiri tidak ada dalam ilmu kedokteran.

Ternyata Cara Mencegah Masuk Angin Ini Hanya Sekedar Mitos

Gejala masuk angin yang terkenal di Indonesia biasanya seperti meriang, pilek, batuk, perut kembung, sakit kepala, mual samapai muntah. Kali ini Brava Radio akan membahas seputar mitos untuk mencegah masuk angina.

Tidak boleh terkena angin

Masuk angina sering dikaitkan dengan kumpulan angin negatif yang masuk ke dalam tubuh dan dianggap bisa dicegah dengan tidak terkena angin. Padahal, tidak selalu demikian, sebab gejala-gejala seperti kepala pusing, mual, bisa mengarah pada mabuk darat atau mabuk perjalanan.

Menempel koyo di perut

Dengan khasiat koyo yang mampu memberikan rasa hangat sering dianggap sebagai salah satu cara mencegah masuk angin dengan menempelkannya di perut. Namun, hal tersebut bukan solusi, sebaiknya tempelkan koyo pada area persendian atau area tubuh lain yang rentan pegal dan tegang misalnya pundak, leher, punggung bawah atau tungkai.

Makan bikin perut tidak nyaman

Makan jelang perjalanan mudik dianggap bisa memicu masuk angin dengan gejala kembung dan mual. Padahal asupan makanan diperlukan jelang perjalanan agar perut tidak kosong. Perut kosong bisa memicu mual dan kembung. Kemudian sebaiknya berikan tubuh asupan makanan dengan porsi kecil dan kaya serat agar tidak begah dan mengantuk di jalan.

Baca Juga: Tol Jakarta-Cikampek Mengalami Kenaikan Signifikan Sebesar 89 Persen

Masuk angin sendiri sebenarnya bisa diatasi dengan dengan sendirinya saat makan bernutrisi, tidur cukup, dan aktivitas fisik teratur Brava Listeners!

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

The post Ternyata Cara Mencegah Masuk Angin Ini Hanya Sekedar Mitos appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/ternyata-cara-mencegah-masuk-angin-ini-hanya-sekedar-mitos/feed/ 1
Gratis Bayar Tol Jika Terjadi Kemacetan Lebih Dari 1 KM Saat Mudik https://bravaradio.com/gratis-bayar-tol-jika-terjadi-kemacetan-lebih-dari-1-km-saat-mudik/ https://bravaradio.com/gratis-bayar-tol-jika-terjadi-kemacetan-lebih-dari-1-km-saat-mudik/#comments Thu, 21 Apr 2022 08:09:13 +0000 https://bravaradio.com/?p=45293 Budi Karya Sumadi selaku Menteri Perhubungan mengatakan bahwa tol akan digratiskan pada musim mudik lebaran lebaran tahun 2022 jika terjadi antrean kendaraan hingga lebih dari 1 km saat mudik lebaran. Budi Karya Sumadi mengungkapkan kebijakan tersebut dilakukan demi mendorong pengelola tol untuk memperbaiki performa pelayanan mereka selama arus mudik lebaran khususnya pada titik kemacetan di […]

The post Gratis Bayar Tol Jika Terjadi Kemacetan Lebih Dari 1 KM Saat Mudik appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Budi Karya Sumadi selaku Menteri Perhubungan mengatakan bahwa tol akan digratiskan pada musim mudik lebaran lebaran tahun 2022 jika terjadi antrean kendaraan hingga lebih dari 1 km saat mudik lebaran.

Budi Karya Sumadi mengungkapkan kebijakan tersebut dilakukan demi mendorong pengelola tol untuk memperbaiki performa pelayanan mereka selama arus mudik lebaran khususnya pada titik kemacetan di jalan tol yaitu gerbang tol.

Gratis Bayar Tol Jika Terjadi Kemacetan Lebih Dari 1 KM Saat Mudik

“Ada satu diskresi, apabila antrean mobil (di gerbang tol) itu lebih dari 1 kilometer, maka tidak perlu bayar. Jadi kita bisa memberikan suatu homework untuk pengelola tol, supaya tidak macet,” kata Budi seperti dikutip dari detik.com, Kamis (21/4/22).

Selain itu, Menteri perhubungan itu juga mengatakan tahun ini pemerintah dan pengelola tol sepakat untuk tidak memberikan diskon tarif di musim mudik lebaran. Pada lebaran-lebaran sebelumnya, terdapat kebijakan yang memberi tarif diskon tol pada saat arus mudik lebaran.

Gratis Bayar Tol Jika Terjadi Kemacetan Lebih Dari 1 KM Saat Mudik

Sebagai informasi, diskon tarif tol diberikan secara rutin setiap musim mudik Lebaran sejak 2015. Awal penerapan diskon tarif tol saat mudik dilatarbelakangi dengan tujuan menarik minat pengguna mobil untuk melawati jalan tol.

Gratis Bayar Tol Jika Terjadi Kemacetan Lebih Dari 1 KM Saat Mudik

Baca Juga: Netflix Kehilangan 200 Ribu Pelanggan Akibatkan Saham Jeblok

Hal tersebtu seiring dengan digalakkannya pembangunan jalan tol yang semakin masif sejak pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla. Saat itu Presiden Jokowi meminta Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk menurunkan tarif tol jelang Lebaran.

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

 

The post Gratis Bayar Tol Jika Terjadi Kemacetan Lebih Dari 1 KM Saat Mudik appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/gratis-bayar-tol-jika-terjadi-kemacetan-lebih-dari-1-km-saat-mudik/feed/ 1
Wapres Ma’ruf Amin Ungkap Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik Lebaran https://bravaradio.com/wapres-maruf-amin-ungkap-vaksin-booster-jadi-syarat-mudik-lebaran/ https://bravaradio.com/wapres-maruf-amin-ungkap-vaksin-booster-jadi-syarat-mudik-lebaran/#respond Wed, 23 Mar 2022 06:00:00 +0000 https://bravaradio.com/?p=44789 Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyampaikan bahwa vaksin covid-19 dosis lanjutan atau booster akan dijadikan sebagai syarat perjalanan mudik pada libur Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah atau 2022 masehi. Masyarakat pun diminta untuk segera melengkapi vaksinasi. Setelah pada tahun lalu larangan mudik tidak diizinkan, di tahun ini pemerintah akhirnya memberikan isyarat memperbolehkan diadakannya mudik. Meski begitu, ada […]

The post Wapres Ma’ruf Amin Ungkap Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik Lebaran appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyampaikan bahwa vaksin covid-19 dosis lanjutan atau booster akan dijadikan sebagai syarat perjalanan mudik pada libur Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah atau 2022 masehi. Masyarakat pun diminta untuk segera melengkapi vaksinasi.

Setelah pada tahun lalu larangan mudik tidak diizinkan, di tahun ini pemerintah akhirnya memberikan isyarat memperbolehkan diadakannya mudik. Meski begitu, ada berbagai persyaratan yang telah disiapkan pemerintah untuk menyambut mudik lebaran di tengah situasi pandemi.

Wapres Ma'ruf Amin Ungkap Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik Lebaran

Salah satunya mengenai vaksin booster yang disiapkan pemerintah sebagai syarat perjalanan mudik pada libur Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah. Diungkap oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin bahwa nantikan perjalanan domestik atau mudik tidak akan hasil pemeriksaan covid-19 seperti PCR atau antigen.

“Dan kemudian juga booster. Bahkan nanti booster kita jadikan syarat kalau nanti orang mau mudik. Sehingga tak perlu lagi ada semacam di tes PCR atau di Antigen,” kata Ma’ruf di Bandung dalam rekaman suara yang diterbitkan Setwapres, Senin (22/3).

Ma’ruf Amin pun berharap kepada masyarakat Indonesia untuk melengkapi vaksin dosis kedua dan ketiga. Menurutnya vaksinasi lengkap sangat penting sebagai upaya untuk menciptakan antibodi yang tinggi terhadap Covid-19.

Untuk ibadah yang akan dilaksanakan selama bulan Ramadhan, Ma’ruf Amin mengatakan bahwa pemerintah telah mengizinkan dilaksanakan di tempat ibadah masjid. Namun, pelaksanaan ibadah harus tetap menaati protokol kesehatan seperti menggunakan masker serta mencuci tangan.

“Maka tempat ibadah pun sudah mulai diberikan kelonggaran dan sudah ada fatwa dari Majelis Ulama Indonesia untuk bisa menyelenggarakan ibadah seperti biasa,” ujar Ma’ruf Amin.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Wapres Ma’ruf Amin Ungkap Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik Lebaran appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/wapres-maruf-amin-ungkap-vaksin-booster-jadi-syarat-mudik-lebaran/feed/ 0