Kecuali pasangan Anda seorang dokter, Anda tentu keberatan jika tiap kali Anda harus berobat ke dokter karena masalah kesehatan.
Agar masalah itu tak lagi menghantui, tingkatkan sistem kekebalan tubuh dengan mengonsumsi beberapa jenis makanan yang sebenarnya dapat dengan mudah Anda peroleh.
Di bawah ini terangkum makanan peningkat imunitas tubuh yang bisa Anda jadikan referensi.
1. Ikan Salmon
Ikan jenis ini kaya akan kandungan asam lemak esensial Omega 3 yang mampu meningkatkan level ketahanan tubuh dan mencegah peradangan (inflamasi) dalam tubuh.
2. Bayam
Sama seperti sayuran berdaun hijau lainnya, bayam kaya kandungan Vitamin A yang salah satu manfaatnya adalah untuk meningkatkan sistem imun dengan menjaga kualitas selaput lendir (mucus) yang berguna sebagai pemblokir kuman saat hendak masuk ke tubuh.
3. Jeruk
Jeruk memiliki Vitamin C tinggi yang sudah terbukti bisa mendongkrak sistem imunitas tubuh.
4. Yogurt
Makanan ini memiliki probiotik atau bakteri sehat yang dapat menjaga usus dan saluran pencernaan dari kuman penyebab penyakit.
5. Daging Sapi
Kandungan mineral Seng (Zinc) yang tinggi dalam daging sapi tanpa lemak berguna untuk meningkatkan reaksi biokimia dalam tubuh, termasuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Mineral ini juga banyak terdapat pada aneka makanan laut, terutama tiram.
6. Sup Ayam
Hasil penelitian di Universitas Nebraska menemukan bahwa proses memasak ayam menghasilkan asam amino sistein, yang apabila ditambahkan bawang putih dan bawang merah, efektif mendongkrak kekebalan tubuh.
7. Gandum
Gandum mengandung beta-glucan, sejenis serat yang punya kemampuan antimikroba dan antioksidan yang lebih kuat dari pada echinacea atau sejenis tanaman herbal. Ini disimpulkan dari sebuah penelitian di Norwegia.
8. Brokoli
Dengan kekayaan kandungan Vitamin A, C, dan glutathione, brokoli mampu meningkatkan daya tahan tubuh.
9. Wortel
Sayuran yang identik dengan kelinci ini kaya akan beta carotene, zat warna merah jingga yang bermanfaat untuk memaksimalkan produksi sel T yang berfungsi meningkatkan kekebalan tubuh.
10. Jamur
Jamur – selain jamur kulit, tentunya – kaya akan beta glucans, senyawa yang dapat berfungsi untuk memerangi infeksi dalam tubuh dan meningkatkan kekebalan.
Sumber: Fitness For Men
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023