82 Persen Total Penjualan Ponsel Akan Dikuasai Smartphone

49

Bagi sebagian orang di dunia yang hidup di negara atau kota maju, melihat orang menggunakan smartphone bukan lagi hal yang aneh dan mewah. Meskipun demikian, sebagian masyarakat, terutama dinegara berkembang, masih ada yang membutuhkan ponsel yang hanya bisa mengirim SMS dan membuat panggilan saja.

Menurut laporan terbaru tersebut, Diperkirakan sekitar 30 persennya berasal dari Cina, dimana smartphone seperti iPhone menjadi semakin populer. Cina juga memiliki manufaktur besar diantaranya seperti Huawei, OPPO, dan Meizu yang menawarkan spesifikasi monster dengan harga yang lebih murah dibanding kompetitor negara lain.

Menurut Seorang analis dari NPD DIsplaySearch, Tina Teng, nantinya pasar ponsel akan dikuasai oleh smartphone yang terus berkembang. “Perkembangan pasar smartphone akan semakin dikuasai smartphone entry-level dari merek internasional dan vendor branding baru di pasar berkembang,” ungkap Tina.

Selain itu, menurut Tina, kemungkinan besar perkembangan pasar smartphone yang mulai merambah entry-level akan memicu kenaikan intensitas penggunaan gadget itu sendiri dikalangan masyarakat. “Kami memperkirakan persaingan harga akan berlanjut, dimana mengarahkan pengguna awal smartphone untuk melakukan upgrade lebih cepat,” jelas Tina seperti yang dilansir dari Teknoup dari Ubergizmo.

Redaksi