Pada 3 Desember tahun 1992 untuk pertama kalinya SMS dikirimkan ke antar perangkat. Pesan yang dikirimkan memang bukan untuk hal yang komersial sebagai bagian dari layanan ponsel.
Seperti yang dikutip Detik dari Business Insider, dalam sejarahnya insinyur asal Kanada Neil Papworth mengirimkan SMS ke Direktur Vodafone Richard Jarvis dari komputer menggunakan jaringan seluler operator tersebut.
Seperti yang diyakini oleh beberapa ahli, mereka percaya bahwa SMS yang dikirimkan oleh Papworth tersebut merupakan pesan teks pertama di dunia. Anda ingin mengetahui isinya? Ternyata isinya sangat sederhana: “Merry Christmas”.
Papworth memang mengirimkan SMS ke Jarvis menggunakan komputer, sedangkan pesan SMS yang diterima menggunakan ponsel portable bernama Orbitel 901. Sejak dari sinilah SMS akhirnya menjadi layanan komersial yang menghubungkan banyak orang.
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023