Brand Mewah Ini Hardirkan Fashion Bernuansa Imlek

164
Fashion Imlek
Fashion Imlek

Perayaan Imlek tidak harus dirayakan dengan menggunakan fashion khas dari negeri China. Banyak brand-brand mewah yang menawarkan nuansa yang sangat cocok apabila digunakan ketika merayakan Imlek.

Jika Brava Listeners belum memiliki outfit untuk mengenakan pakaian baru selama Tahun Baru Imlek, mungkin beberapa brand ternama ini bisa dijadikan pilihan untuk menambah koleksi busana terbaru.

Giorgio Armani

Fashion Imlek
Giorgio Armani

Bernuansa warna merah anggun yang menghiasi seluruh kain lipit, membuat gaun dari Giorgio Armani cocok dipakai ketika perayaan Imlek. Bagian bawah yang bergelombang membuat gaun dari Giorgio Armani terlihat mewah.

Giorgio Armani sendiri merupakan perusahaan busana mewah Italia yang mendesain, memproduksi, mendistribusikan, dan memasarkan haute.

Chloe

Fashion Imlek
Chole

Chloe secara khusus mengeluarkan produk edisi Imlek 2021. Produk-produk tersebut adalah tas kulit, denim Daria Mini dan Drew.

Tas kulit berwarna merah dari Chole didesain dengan disematkannya pin bergambar Shio Kerbau.

Versace

Brand Mewah Ini Hardirkan Fashion Bernuansa Imlek
Versace

Hal yang sama juga dilakukan oleh Versace, yang mengeluarkan produk spesial edisi Imlek 2021. Jika Anda bosan dengan warna merah yang kerap kali digunakan ketika Imlek, Versace menawarkan warna gol pada produknya.

Baca Juga : Dandani Rumah Lebih Istimewa Dengan Mi CASA

Gucci x Doraemon

Fashion Imlek
Gucci x Doraemon

Sudah tidak diragukan lagi produk dari keluaran Gucci, yang pastinya membuat Anda tampil secara mewah dan elegan. Uniknya, Gucci kali ini berkolaborani dengan Doraemon.

Kolaborasi ini sebagai perayaan ulang tahun ke 50 Doraemon dan ulang tahun ke 100 Gucci.

Hiasan warna gold, hijau tua dan merah yang merupakan ciri khas Gucci, cocok digunakan dalam perayaan Imlek, yang identik dengan warna merah dan gold. Terlebih, produk Gucci x Doraemon menjadikan Anda lebih unik.

Fendi

Brand Mewah Ini Hardirkan Fashion Bernuansa Imlek
Fendi

Pandemi Covid-19 di tahun ini membuat perayaan Imlek diharuskan menggunakan masker. Brand mewah Fendi menawarkan produk bagi warga yang ingin merayakan Imlek tapi tetap mematuhi protokol kesehatan.

Di edisi Imlek 2021, Fendi mengeluarkan produk Peekaboo, Iconic Mini, Pico Baguette dan juga aksesoris masker.

Redaksi