PT Wahana Auto Ekamarga (WAE) selaku distributor resmi Jaguar Land Rover di Indonesia, meluncurkan varian terbaru dari mobil sport andalan mereka, Jaguar F-Type. Ini adalah varian special edition yang diberi label Jaguar F-Type British Design Edition. Dan hanya ada satu unit saja untuk pasar Indonesia, yang berarti mobil ini sangat pas untuk para kolektor mobil sport.
Berbasis model F-Type S, mobil ini menawarkan empat pilihan warna istimewa yang terinspirasi dari bendera Inggris ‘Union Jack’. Yaitu yakni Caldera Red, Glacier White, Ultra Blue, dan Ultimate Black. Namun yang tersedia di Indonesia hanya yang berwarna Ultra Blue saja.
Di bagian eksterior telihat perbedaan dari varian standarnya, seperti penggunaan splitter depan berbalut warna gloss black, tambahan side sill yang sewarna dengan bIni adalah varian special edition yang diberi label Jaguar F-Type British Design Edition. adannya, diffuser, serta spoiler belakang. Di bagian grill depan dan belakang terdapat logo British Design Edition yang menampilkan detail bendera Union Jack bernuansa monokrom.
Desain velg Cyclone berukuran 20 inci pun berlapis warna Satin Dark Grey dengan terdapat loho British Design Edition di bagian tengah roda menjadikan tampilannya semakin sporty.
Sementara di bagian kabin F-Type British Design Edition ini berlapis kulit Jet dengan detail jahitan kontras berwarna Reims Blue. Pada bagian headrest terdapat emboss logo British Design Edition.
F-Type British Design Edition menggunakan mesin 6-silinder berkapasitas 3.000cc. Mampu menghasilkan tenaga puncak hingga 380 hp pada 6.500 rpm dan torsi maksimal 460 Nm pada 3.500-5.000 rpm. Dipadukan dengan transmisi Quickshift 8 percepatan membuatnya mampu berakselerasi 0-100 kpj hanya dalam waktu 4,9 detik saja.
Source: Autocar Indonesia
Brava Listeners, terus dengarkan Brava Radio di 103.8 FM atau bisa melalui streaming di sini.
Baca juga:
Shinta Dhanuwardoyo: Internet merupakan media yang dahsyat
Mobil Camaro yang setara dengan Bugatti Veyron
Redefinisi gaya klasik & modern Omega Speedmaster 38mm
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023