Jaguar F-TYPE Coupe Resmi Masuk Indonesia

57

Jaguar F-TYPE Coupe menggunakan mesin bensin Jaguar V6 3,0 liter supercharger dengan tenaga 380 hp dan torsi 460 Nm yang dipadukan dengan tranmisi 8 – speed close ratio Quickshift. Akselerasi 0 – 100 kpj dalam waktu 4, 9 detik dan kecepatan puncak 275 kpj. ]

“Inilah sportscar eksklusif yang akan membuat pemiliknya memiliki prestise tertinggi. Lekukan desainnya menyiratkan kemewahan yang dipadukan dengan responsifitas performanya. Rasakan sensasi sportcar asal Inggris ini di jalanan Indonesia,” kata Lisa Wijaya, Chief Operating Officer PT GAD.

F-TYPE merupakan perwujudan dari Jaguar C-X16 yang tampil di Frankfurt Motor Show 2011 yang memiliki desain dramatis pada tiga bagian utama. Dua bagian pertama berbagi dengan F-TYPE Convertible pada bagian depan dan sayap, dan bagian ketiga adalah garis atap coupe.

Desain F-TYPE Coupe memiliki bobot yang ringan dan rumah kabin yang kuat berkat teknologi alumunium. Kekakuan torsional mencapai 33.000 Nm/ derajat, yang menjadikannya terbesar diantara semua Jaguar yang pernah dibuat. Bodi samping F-TYPE Coupe dicetak dari satu lembar alumunium, dan untuk bagian atap Jaguar memberikan pilihan atap alumunium atau panoramic.

Menurut Lisa Wijaya, mobil yang seharga 2,3 – 2,4 miliar (on the road) ini sudah dipesan sebanyak 5 unit. 

Sumber: www.autocarindonesia.com

Redaksi