Memacu Investasi dengan Indonesia Investment Forum

67

Senin (17/9) Pemerintah bersama dengan Bank Mandiri mengadakan sebuah acara Indonesia Investment Forum 2012 di Hotel Four Season, Jakarta. Forum tersebut direncanakan akan dihadiri oleh 500 investor baik dari dalam ataupun luar negeri. Forum ini juga diharapkan mampu mendorong pembentukan modal tetap burot (PMTB).

Agus Martowardojo, selaku Menteri Keuangan mengatakan bahwa dalam beberapa tahun terakhir ini, Indonesia terus tercatat sebagai negara yang memiliki laju pertumbuhan investasinya berjalan dengan baik. Arus investasi ini terjadi dikarenakan fundamental ekonomi yang kuat, dan juga membaiknya persepsi asing mengenai peluang investasi di tanah air. Dalam pertumbuhan investasi ini, Agus mengatakan bahwa pemerintah masih berusaha untuk memperbaiki iklim investasi ini, dan hal tersebut dibutuhkan agar momentum positif dapat dimanfaatkan secara optimal.

Sumber: Media Indonesia

Redaksi