Negara-Negara yang Mulai Berdamai Dengan Covid-19

328
Negara-Negara yang Mulai Berdamai Dengan Covid-19

Memasuki tahun ke-3 pandemi Covid-19 telah mewabah di seluruh penjuru dunia. Berbagai upaya telah dilakukan untuk menekan angka penyebaran virus tersebut.

Hingga pada akhirnya sejumlah negara di Eropa sudah mulai berdamai dengan virus Covid-19. Negara apa saja itu? Berikut ulasannya.

Swiss

Negara-Negara yang Mulai Berdamai Dengan Covid-19

Swiss telah mencabut hampir semua pembatasan Covid-19 meski tren infeksi virus corona di negara itu masih terbilang tinggi. Swiss menganggap saat ini adalah waktu tepat untuk “normalisasi cepat” kehidupan nasional.

Mulai Kamis 17 Februari 2022, satu-satunya persyaratan virus corona yang masih diberlakukan di Swiss adalah kewajiban untuk karantina selama lima hari setelah positif terinfeksi Covid-19 dan mengenakan masker di transportasi umum dan di lembaga perawatan kesehatan. Rencananya aturan tersebut akan dicabut pada bulan Maret mendatang.

Austria

Negara-Negara yang Mulai Berdamai Dengan Covid-19

Kanselir Austria, Karl Nehammer mengatakan pemerintah akan membatalkan sebagian besar tindakan pembatasan protokol kesehatan mulai 5 Maret. Hanya pemakaian masker di tempat tertentu dan transportasi umum yang akan tetap wajib, serta pembatasan masuk di rumah sakit dan tempat-tempat lain dengan kelompok rentan.

“Situasi saat ini menunjukkan kepada kita bahwa bersama-sama kita dapat dengan hati-hati dengan tekad mengambil kembali kebebasan yang dirampas virus corona selama ini,” ungkap Nehammer mengutip dari CNN.

Jerman

Negara-Negara yang Mulai Berdamai Dengan Covid-19

Kanselir Jerman, Olaf Scholz telah mengumumkan bahwa negaranya sudah mulai mencabut seluruh pembatasan Covid-19 setelah tingkat infeksi virus corona menunjukkan data penurunan. Scholz juga memaparkan ada tiga tahap pembukaan hingga Jerman benar-benar meraih “hari kebebasannya” pada 20 Maret nanti.

Tahap pertama, akses ke toko-toko akan dibuka, tahap kedua restoran dan hotel juga diizinkan untuk kembali beroperasi dan terakhir  pembatasan mendalam yang tersisa pada kehidupan sosial, budaya dan ekonomi akan dicabut secara bertahap pada 20 Maret.

Penulis: Fadiasyah Putranto

Redaksi