Nostalgia Ikatan Alumni Sipil Trisakti di Brava Community

577

Brava Community ILUSTRI

Anda termasuk alumni Trisakti, Brava Listeners? Beberapa saat lalu Brava Community mengundang komunitas ILUSTRI (Ikatan Alumni Sipil Trisakti), yakni Erwin (angkatan 1991), Paksi (angkatan 1989), dan Ita (angkatan 1992). Perbincangan Brava Community begitu seru karena membahas memori masa lalu saat mereka masih menginjakkan kaki di kampus sebagai mahasiswa teknik sipil.

Brava tertarik pada cerita Ita, seorang perempuan yang begitu berani mengambil jurusan yang terbilang cukup ‘sulit’ pada waktu itu, terlebih dia mengambil jurusan yang merupakan favorit bagi kaum lelaki. Ita bertutur bahwa di antara 200-an orang angkatan teknik sipil, hanya sekitar 15-an orang perempuan yang ada di angkatan tersebut.

ILUSTRI akan mengadakan reuni angkatan pada tanggal 7 Juni mendatang, bertajuk “Parade Emas 50 tahun Sipil Trisakti”. Berbagai macam acara akan diselenggarakan di sana termasuk tenda angkatan, games, photobooth, jobfair hingga jejeran makanan yang masih ‘hidup’ di sana. Reuni akan bertempat di kampus Trisakti tentunya. Semua angkatan dari tahun 1965 sampai angkatan 2015 teknik sipil diundang di acara ini.

Mengingat masa lampau, pun digelar lomba permainan Capsa. Mengapa Capsa? Ketiga alumni menjelaskan, permainan itu selalu dilakukan kala mereka ingin melepas stress ketika masih sibuk kuliah.

Banyak alumni yang sudah cukup sukses dalam berbagai macam bidang industri membantu acara ini sebagai sponsorship.

“Beberapa sponsor kami memang orang-orang (alumni) yang hebat di dunianya (dalam bidangnya),” ujar Ita pada Brava. Ita juga menjelaskan acara ini memotivasi para adik-adik Trisakti bahwa banyak alumni yang sangat sukses dalam pekerjaannya.

“Ada alumni kita yang membuat jalan tol di Bali,” ungkapnya lagi.

Redaksi