Air – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Wed, 22 Jun 2022 07:07:52 +0000 en-US hourly 1 Fakta-Fakta Air Tawar di Bumi, Hanya Berjumlah 3 Persen https://bravaradio.com/fakta-fakta-air-tawar-di-bumi-hanya-berjumlah-3-persen/ https://bravaradio.com/fakta-fakta-air-tawar-di-bumi-hanya-berjumlah-3-persen/#comments Wed, 22 Jun 2022 07:07:52 +0000 https://bravaradio.com/?p=46241 Dasar dari para ahli mendeteksi sumber kehidupan makhluk hidup di planet luar adalah dengan keberadaan air. Meski begitu, tahukah Brava Listeners meskipun air di Bumi sangat melimpah, namun diprediksi tidak lagi bisa menunjang kehidupan di masa depan? Merujuk ke dalam sebuah studi dari Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), sekitar 72 persen bagian dari Bumi tertutup […]

The post Fakta-Fakta Air Tawar di Bumi, Hanya Berjumlah 3 Persen appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Dasar dari para ahli mendeteksi sumber kehidupan makhluk hidup di planet luar adalah dengan keberadaan air. Meski begitu, tahukah Brava Listeners meskipun air di Bumi sangat melimpah, namun diprediksi tidak lagi bisa menunjang kehidupan di masa depan?

Merujuk ke dalam sebuah studi dari Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), sekitar 72 persen bagian dari Bumi tertutup air, tetapi 97 persennya merupakan air asin yang tidak bisa diminum. Hasil studi ini juga menghitung setidaknya total air di dunia saat ini ada sekitar 326 juta mil kubik (pangkat 3) atau 1.358.827.275,09 kilometer kubik (1,36 miliar Km3). Artinya hanya 3 persen jumlah air tawar atau air bersih di bumi.

Fakta-Fakta Air Tawar di Bumi, Hanya Berjumlah 3 Persen

David Gallo selaku ahli kelautan di Woods Hole Oceanographic Institution (WHOI) di Massachusetts, dikutip dari Live Science menerangkan jika Bumi adalah sebuah apel, lapisan airnya akan lebih tipis dari kulit buahnya. Kandungan air tawar, yang merupakan jenis air yang bisa dikonsumsi, di bumi bahkan lebih langka dari air asin.

“Agar umat manusia berkembang, atau bahkan ada, kita perlu memercikkan sedikit air tawar di tempat yang tepat, pada waktu yang tepat, dan dalam jumlah yang tepat,” kata Gallo.

Fakta-Fakta Air Tawar di Bumi, Hanya Berjumlah 3 Persen

Fakta tentang air tawar diantaranya ialah: Pertama, setidaknya 70 persen air tawar terkunci di lapisan es. Kemeduian kurang dari 1 persen air tawar di dunia yang bisa diakses dengan mudah. Ketiga, sejumlah negara memiliki lebih dari 50 persen cadangan air tawar dunia, di antaranya China, Kolombia, Brasil, Rusia, Kanada, dan Indonesia.

Selanjutnya sepertiga dari populasi dunia tinggal di negara-negara ‘stres air’. Negara-negara yang diberi label stres sedang hingga tinggi mengonsumsi air 20 persen lebih banyak daripada pasokan yang tersedia. Survei USGS juga menjelaskan bahwa lebih banyak air tawar yang tersimpan di dalam tanah daripada yang ada dalam bentuk cair di permukaan.

Fakta-Fakta Air Tawar di Bumi, Hanya Berjumlah 3 Persen

Baca Juga: Melihat Restoran Terapung Ikonik Hong Kong yang Tenggelam di Tengah Laut

Banyak negara yang kini mengalami krisis air bersih, termasuk air tanah. Pengambilan air tanah yang berlebihan juga memicu bencana lain, seperti amblasnya muka tanah. Apa tanggapan Brava Listeners mengenai fakta tentang air di atas?

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

The post Fakta-Fakta Air Tawar di Bumi, Hanya Berjumlah 3 Persen appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/fakta-fakta-air-tawar-di-bumi-hanya-berjumlah-3-persen/feed/ 1
6 alasan anda harus minum air putih https://bravaradio.com/6-alasan-anda-harus-minum-air-putih/ https://bravaradio.com/6-alasan-anda-harus-minum-air-putih/#respond Fri, 14 Oct 2016 06:34:17 +0000 https://bravaradio.com/?p=9412 Kita harus tahu manfaat penting dari air putih

The post 6 alasan anda harus minum air putih appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Selama ini Anda sering mendengar betapa pentingnya menjaga pola makan dan asupan gizi demi kesehatan Anda. Tahukah Anda bahwa memastikan asupan air yang cukup juga sama pentingnya dengan menjaga pola makan?

Faktanya, kita sering melupakan nutrisi yang sangat esensial bagi tubuh ini. Padahal, air merupakan nutrisi yang paling banyak terlibat langsung dalam setiap fungsi tubuh.

Mulai dari membantu menjaga suhu tubuh, pembakaran lemak, membantu proses pencernaan, melumasi organ tubuh, mengangkut nutrisi sampai membuang racun dari tubuh. Itulah mengapa Anda disarankan untuk minum setidaknya 2 liter air per hari.

Berikut ini yang akan kita peroleh dari sering minum air putih.

Menurunkan berat badan. Minuman yang mengandung gula berarti memberikan asupan gula tambahan yang dapat memicu obesitas. Padahal kemampuan tubuh dalam mengolah gula berkurang seiring bertambahnya usia dan berkurangnya aktivitas. Itu sebabnya air putih adalah minuman terbaik karena tidak mengandung kalori.

Menajamkan otak. Sekitar 70 persen tubuh manusia terdiri dari air. Kehilangan banyak cairan akan mengalami dehidrasi yang berdampak negatif pada tingkat kinerja, kemampuan kognitif, dan mood.

Kekurangan cairan tubuh sebanyak 1% menimbulkan rasa haus dan gangguan mood. Bila Anda kehilangan 2% cairan tubuh, ingatan Anda akan lemah dan kehilangan fokus. Sedangkan kekurangan 4% cairan dapat dapat mengakibatkan turunnya kemampuan fisik sebanyak 25%. Dan Anda akan pingsan bila kehilangan 7% cairan tubuh.

Mengurangi risiko batu ginjal. Meminum air sebanyak 2-3 L setiap hari menjadi cara mudah mengurangi risiko konsentrasi garam dan mineral dalam tubuh. Artinya risiko pembentukan batu ginjal dan infeksi saluran kemih semakin rendah.

Mencegah diabetes. Para peneliti di Harvard School of Public Health menjelaskan bahwa mengganti minuman manis dengan air putih dapat membantu mencegah terjadinya gangguan metabolisme dalam tubuh, yang memicu risiko diabetes. Mengganti minuman soda atau manis dengan air putih bisa memangkas risiko diabetes hingga 17 persen.

Bebas jerawat. Kebanyakan orang mengira kondisi wajah berminyak menyebabkan jerawat. Untuk itu, mereka menggunakan produk pembersih muka untuk mengurangi jumlah minyak. Itu salah besar.

Rata-rata produk pembersih malah membuat kulit menjadi kering atau dehidrasi sehingga memicu munculnya bintik-bintik merah dan nyeri pada kulit. Solusinya sangat sederhana: air putih dapat mengurangi konsentrasi minyak di kulit wajah.

Meringankan demam berdarah. Beberapa penyakit, seperti diare dan demam berdarah, menyebabkan penderitanya mengalami dehidrasi parah. Air putih yang diminum secara rutin bisa membantu meringankan kondisi penderita.

Narasumber :

Dr. dr. Inge Permadhi, MS, SpGK, Dokter spesialis gizi klinik RS. Cipto Mangunkusomo dan Unit Jejaring dan Humas Indonesian Hydration Working Group FKUI

[teks Bimo Wicaksono/sumber & foto fitnessformen.co.id]

The post 6 alasan anda harus minum air putih appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/6-alasan-anda-harus-minum-air-putih/feed/ 0