GoTo – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Fri, 18 Nov 2022 07:13:15 +0000 en-US hourly 1 1300 karyawan yang di PHK Dapat Paket Pesangon, Ini Isinya! https://bravaradio.com/1300-karyawan-yang-di-phk-dapat-paket-pesangon-ini-isinya/ https://bravaradio.com/1300-karyawan-yang-di-phk-dapat-paket-pesangon-ini-isinya/#respond Fri, 18 Nov 2022 07:13:15 +0000 https://bravaradio.com/?p=48231 Pemutusan hubungan kerja (PHK) terjadi terhadap karyawan PT GoTo Gojek Tokopedia (GoTo). Sebanyak 1.300 karyawan terkena PHK dengan mendapatkan paket pesangon dari GoTo. Sekitar 12 persen dari total karyawan tetap di perusahaan GoTo pada hari ini diumumkan terkena PHK. Perampingan ini dilakukan untuk menjaga tingkat pertumbuhan bagi jutaan konsumen, mitra pengemudi, dan pedagang. “Perseroan harus […]

The post 1300 karyawan yang di PHK Dapat Paket Pesangon, Ini Isinya! appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Pemutusan hubungan kerja (PHK) terjadi terhadap karyawan PT GoTo Gojek Tokopedia (GoTo). Sebanyak 1.300 karyawan terkena PHK dengan mendapatkan paket pesangon dari GoTo.

Sekitar 12 persen dari total karyawan tetap di perusahaan GoTo pada hari ini diumumkan terkena PHK. Perampingan ini dilakukan untuk menjaga tingkat pertumbuhan bagi jutaan konsumen, mitra pengemudi, dan pedagang.

“Perseroan harus mengambil keputusan yang sulit untuk melakukan perampingan karyawan yang akan berdampak kepada 1.300 orang atau sekitar 12 persen dari total karyawan tetap grup GoTo,” tulis keterangan resmi di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI).

1300 karyawan yang di PHK Dapat Paket Pesangon, Ini Isinya!

Sejumlah karyawan yang di PHK akan mendapatkan sejumlah paket kompensasi. Isi paket ini berupa dukungan finansial,seperti tambahan satu bulan gaji, serta kompensasi pengganti periode pemberitahuan (notice in-lieu).

Selain itu, karyawan yang dipecat juga akan diberikan dukungan untuk pencarian kerta. Ada juga layanan konseling kepada karyawan yang terkena PHK.

“Selanjutnya, fasilitas konseling karir, keuangan, dan psikologi akan tersedia sampai akhir bulan Mei 2023,” ujar manajemen.

Laptop dari GoTo yang selama ini digunakan oleh karyawan yang terimbas juga akan menjadi hak milik. Berbagai program pelatihan juga dapat diakses oleh karyawan yang terkena PHK.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post 1300 karyawan yang di PHK Dapat Paket Pesangon, Ini Isinya! appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/1300-karyawan-yang-di-phk-dapat-paket-pesangon-ini-isinya/feed/ 0
GoTo Masuk Daftar 100 Perusahaan Paling Berpengaruh di Dunia 2022 Versi Majalah TIME https://bravaradio.com/goto-masuk-daftar-100-perusahaan-paling-berpengaruh-di-dunia-2022-versi-majalah-time/ https://bravaradio.com/goto-masuk-daftar-100-perusahaan-paling-berpengaruh-di-dunia-2022-versi-majalah-time/#respond Thu, 31 Mar 2022 04:32:31 +0000 https://bravaradio.com/?p=44917 Majalah TIME telah merilis daftar TIME 100 Most Infuential Companies of 2022 atau perusahaan yang paling berpengaruh di seluruh dunia. Salah satu perusahaan asal Indonesia, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk ternyata masuk daftar 100 perusahaan paling berpengaruh di dunia. Dalam memilih perusahaan paling berpengaruh di dunia, Majalah TIME menilai dari berbagai aspek dari perusahaan tersebut […]

The post GoTo Masuk Daftar 100 Perusahaan Paling Berpengaruh di Dunia 2022 Versi Majalah TIME appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Majalah TIME telah merilis daftar TIME 100 Most Infuential Companies of 2022 atau perusahaan yang paling berpengaruh di seluruh dunia. Salah satu perusahaan asal Indonesia, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk ternyata masuk daftar 100 perusahaan paling berpengaruh di dunia.

Dalam memilih perusahaan paling berpengaruh di dunia, Majalah TIME menilai dari berbagai aspek dari perusahaan tersebut seperti teknologi, kesehatan, entertainment, dan lain-lain. Sejumlah perusahaan besar seperti Microsoft, Apple, Spotify, Netflix, Tik Tok, hingga Meta masuk dalam daftar 100 perusahaan paling berpengaruh Majalah TIME.

Menariknya, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) terpilih dalam daftar 100 perusahaan paling berpengaruh di dunia tahun 2022 versi Majalah TIME. GoTo merupakan satu-satunya perusahaan asal Indonesia yang berhasil masuk ke perusahaan paling berpengaruh di dunia dalam daftar ini.

GoTo Masuk Daftar 100 Perusahaan Paling Berpengaruh di Dunia 2022 Versi Majalah TIME

Majalah TIME menyebut GoTo sebagai perusahaan super-app Indonesia yang memiliki sekitar 100 juta pengguna. GoTo Group yang merupakan gabungan dari Gojek dan Tokopedia, menawarkan berbagai layanan mulai dari naik kendaraan, belanja, hiburan hingga pembayaran dan layanan keuangan.

“Perusahaan akan berkembang lebih jauh tahun ini karena IPO perusahaan senilai US$ 1,26 miliar yang direncanakan April ini yang diharapkan memberi nilai perusahaan hampir US$ 29 miliar,” tulis Majalah TIME dikutip Kamis (31/3/2022).

Ini bukan pertama kalinya, GoTo Group dianggap sebagai perusahaan yang mampu mengukir kesuksesan. Di bulan juni tahun 2021 lalu, GoTo Group juga masuk dalam daftar perusahaan Statup paling bernilai di dunia versi CBInsights.

Menurut laporan CBInsights bertajuk The Complete List of Unicorn Companies, Valuasi dari GoTo Group mencapai US$ 17 miliar, dengan masing-masing Gojek US$10 miliar (Rp 142,5 triliun, kurs Rp 14.250/US$) dan Tokopedia US$7 miliar.

Hal tersebut membuat GoTo masuk ke dalam perusahaan startup paling bernilai di dunia. Bersanding dengan nama-nama perusahaan besar seperti Bytedance, Stripe, Space X, Epic Games dan perusahaan besar lainnya.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post GoTo Masuk Daftar 100 Perusahaan Paling Berpengaruh di Dunia 2022 Versi Majalah TIME appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/goto-masuk-daftar-100-perusahaan-paling-berpengaruh-di-dunia-2022-versi-majalah-time/feed/ 0
GoTo Masuk Perusahaan Startup Paling Bernilai di Dunia https://bravaradio.com/goto-masuk-perusahaan-startup-paling-bernilai-di-dunia/ https://bravaradio.com/goto-masuk-perusahaan-startup-paling-bernilai-di-dunia/#respond Thu, 03 Jun 2021 04:53:01 +0000 https://bravaradio.com/?p=41921 Beberapa waktu lalu CBInsights telah merilis daftar perusahaan Statup paling bernilai di dunia. Tidak disangka, ternyata GoTo Group yang merupakan gabungan dari Gojek dan Tokopedia masuk dalam daftar tersebut. Seperti diketahui, Gojek dan Tokopedia resmi merger dengan nama GoTo pada Mei lalu. Bergabungnya Gojek dan Tokopedia melambangkan semangat gotong royong yang akan dilakukan oleh dua […]

The post GoTo Masuk Perusahaan Startup Paling Bernilai di Dunia appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Beberapa waktu lalu CBInsights telah merilis daftar perusahaan Statup paling bernilai di dunia. Tidak disangka, ternyata GoTo Group yang merupakan gabungan dari Gojek dan Tokopedia masuk dalam daftar tersebut.

 GoTo Masuk Perusahaan Startup Paling Bernilai di Dunia

Seperti diketahui, Gojek dan Tokopedia resmi merger dengan nama GoTo pada Mei lalu. Bergabungnya Gojek dan Tokopedia melambangkan semangat gotong royong yang akan dilakukan oleh dua start-up unicorn asal Indonesia itu.

 GoTo Masuk Perusahaan Startup Paling Bernilai di Dunia

GoTo akan menciptakan platform pertama di Asia Tenggara yang menampung e-niaga, sesuai permintaan, dan layanan keuangan dalam satu ekosistem sekaligus. Mergernya Gojek dan Tokopedia membuat valuasi perusahaan GoTo Group menjadi sangatlah besar.

Menurut laporan CBInsights bertajuk The Complete List of Unicorn Companies, Valuasi dari kedua perusahaan tersebut mencapai US$ 17 miliar, dengan masing-masing Gojek US$10 miliar (Rp 142,5 triliun, kurs Rp 14.250/US$) dan Tokopedia US$7 miliar.

Hal tersebut membuat GoTo masuk ke dalam perusahaan startup paling bernilai di dunia. Bersanding dengan nama-nama perusahaan besar seperti Bytedance, Stripe, Space X, Epic Games dan perusahaan besar lainnya.

 GoTo Masuk Perusahaan Startup Paling Bernilai di Dunia

Baca Juga : Kesetiaan Kante Kendarai Mini Cooper ‘Ringsek’ Hingga Memiliki Mobil Baru

Saat ini perusahaan startup yang memiliki valuasi tertinggi ialah Bytedance dengan US$140 miliar.

The post GoTo Masuk Perusahaan Startup Paling Bernilai di Dunia appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/goto-masuk-perusahaan-startup-paling-bernilai-di-dunia/feed/ 0
Dua Startup Unicorn Indonesia Gojek dan Tokopedia Merger Jadi GoTo https://bravaradio.com/dua-startup-unicorn-indonesia-gojek-dan-tokopedia-merger-jadi-goto/ https://bravaradio.com/dua-startup-unicorn-indonesia-gojek-dan-tokopedia-merger-jadi-goto/#respond Tue, 18 May 2021 03:18:45 +0000 https://bravaradio.com/?p=41756 Akhirnya dua startup ‘unicorn’ Indonesia, Gojek dan Tokopedia resmi bergabung. Kolaborasi antara dua perusahaan teknologi besar ini dinamai GoTo. Disampaikan langsung oleh CEO Tokopedia, William Tanuwijaya dalam sebuah posting di akun Facebook miliknya bahwa Tokopedia dan Gojek resmi merger dalam satu payung yang sama. Diharapkan dengan kolaborasi ini dapat memajukan Indonesia di bidang teknologi. “Gabungan […]

The post Dua Startup Unicorn Indonesia Gojek dan Tokopedia Merger Jadi GoTo appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Akhirnya dua startup ‘unicorn’ Indonesia, Gojek dan Tokopedia resmi bergabung. Kolaborasi antara dua perusahaan teknologi besar ini dinamai GoTo.

Gojek dan Tokopedia Merger

Disampaikan langsung oleh CEO Tokopedia, William Tanuwijaya dalam sebuah posting di akun Facebook miliknya bahwa Tokopedia dan Gojek resmi merger dalam satu payung yang sama. Diharapkan dengan kolaborasi ini dapat memajukan Indonesia di bidang teknologi.

“Gabungan Gojek dan Tokopedia dengan kekuatan visi dan misi yang begitu kuat, akan benar-benar mampu mendorong kemajuan bangsa,” ujar Wlliam dalam posting yang diunggahnya.

Pemilihan nama GoTo diambil dari singkatan “Gojek” dan “Tokopedia”. Hal tersebut sekaligus melambangkan semangat gotong royong yang akan dilakukan oleh dua start-up unicorn asal Indonesia itu.

GoTo akan menciptakan platform pertama di Asia Tenggara yang menampung e-niaga, sesuai permintaan, dan layanan keuangan dalam satu ekosistem sekaligus. Andre Soelistyo dari Gojek akan memimpin GoTo sebagai CEO Group GoTo. Presiden Tokopedia Patrick Cao akan menjabat sebagai Presiden GoTo.

Bergabungnya Gojek dan Tokopedia ini juga didukung oleh para investor raksasa seperti Alibaba Group, Astra International, BlackRock, Capital Group, DST, Facebook, Google, JD.com, KKR, Northstar, Pacific Century Group, PayPal, Provident, Sequoia Capital India, SoftBank Vision Fund 1, Telkomsel, Temasek, Tencent, Visa dan Warburg Pincus.

Baca Juga : Conor McGregor Jadi Atlet Terkaya Di Dunia 2021, Lewati Messi dan Ronaldo

Pihak dari GoTo mengatakan bahwa per Desember 2020, grup tersebut memiliki lebih dari 2 juta mitra driver, lebih dari 11 juta mitra usaha (merchant), dan lebih dari 100 juta pengguna aktif bulanan. Selain itu, ekosistem GoTo mencakup 2% dari PDB Indonesia dan akan terus berkembang.

The post Dua Startup Unicorn Indonesia Gojek dan Tokopedia Merger Jadi GoTo appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/dua-startup-unicorn-indonesia-gojek-dan-tokopedia-merger-jadi-goto/feed/ 0