Piala AFF U-19 – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Thu, 14 Jul 2022 04:19:34 +0000 en-US hourly 1 Vietnam & Thailand Tersingkir dari Piala AFF U-19, Netizen: Karma! https://bravaradio.com/vietnam-thailand-tersingkir-dari-piala-aff-u-19-netizen-karma/ https://bravaradio.com/vietnam-thailand-tersingkir-dari-piala-aff-u-19-netizen-karma/#respond Thu, 14 Jul 2022 04:19:34 +0000 https://bravaradio.com/?p=46530 Timnas Vietnam dan Thailand yang baru-baru ini jadi perbincangan hangat warganet Indonesia karena dinilai tidak suportif di Piala AFF U-19, kembali jadi sorotan. Kali ini, Vietnam dan Thailand secara mengejutkan tersingkir dari Piala AFF U-19. Timnas Indonesia U-19 gagal melaju ke semifinal Piala AFF U-19 2022 sebab Thailand dan Vietnam bermain imbang 1-1 dalam laga […]

The post Vietnam & Thailand Tersingkir dari Piala AFF U-19, Netizen: Karma! appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Timnas Vietnam dan Thailand yang baru-baru ini jadi perbincangan hangat warganet Indonesia karena dinilai tidak suportif di Piala AFF U-19, kembali jadi sorotan. Kali ini, Vietnam dan Thailand secara mengejutkan tersingkir dari Piala AFF U-19.

Timnas Indonesia U-19 gagal melaju ke semifinal Piala AFF U-19 2022 sebab Thailand dan Vietnam bermain imbang 1-1 dalam laga penutup grup. Banyak yang menilai bahwa Thailand dan Vietnam ‘main mata’ di laga tersebut untuk membuat skuad Garuda Nusantara tersingkit.

Bahkan, pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, yang menilai adanya kecurangan di laga Vietnam vs Thailand yang membuat Garuda Nusantara gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022. Salah satu bukti kecurangan yang ditunjukkan Shin Tae-yong, dimana pemain Vietnam dan Thailand, memperlambat waktu agar skor bertahan dengan skor 1-1.

View this post on Instagram

A post shared by 신태용 (@shintaeyong7777)

“Apa kah ini benar Fairplay yang sebenar-benarnya? Saya ingin tanya kepada para fans bola. Sangat mengecewakan sebagai pelatih kepala yang pekerjaannya sama.” tulis Shin Tae-yong dalam akun Instagramnya.

“Apa yang para pemain muda bisa rasakan dan apa yang para pemain muda bisa belajar dari pertandingan tersebut?” tambahnya.

Namun, meski sama-sama melangkah ke semifinal, pada akhirnya Vietnam dan Thailand tersingkir di babak tersebut. Vietnam menelan kekalahan telak 0-3 atas Malaysia dan Thailand diluar dugaan takluk dari Laos 0-2.

Alhasi, laga final Piala AFF U-19 2022 mempertemukan Malaysia melawan Laos. Sementara Vietnam akan kembali Thailand untuk memperebutkan peringkat ketiga.

Beragam komentar pun dilontarkan oleh netizen Indonesia atas tersingkirnya Thailand dan Vietnam di babak semifinal Piala AFF U-19. Warganet banyak menyebut bahwa karma didapat oleh Thailand dan Vietnam, yang bermain tidak suportif di fase grup hingga membuat timnas Indonesia gagal lolos.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Vietnam & Thailand Tersingkir dari Piala AFF U-19, Netizen: Karma! appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/vietnam-thailand-tersingkir-dari-piala-aff-u-19-netizen-karma/feed/ 0
Pelatih Shin Tae-yong Menilai Regulasi Piala AFF U-19 Sudah Tak Layak Pakai https://bravaradio.com/pelatih-shin-tae-yong-menilai-regulasi-piala-aff-u-19-sudah-tak-layak-pakai/ https://bravaradio.com/pelatih-shin-tae-yong-menilai-regulasi-piala-aff-u-19-sudah-tak-layak-pakai/#respond Mon, 11 Jul 2022 04:28:43 +0000 https://bravaradio.com/?p=46471 Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong menyebut bahwa regulasi Piala AFF U-19 yang mengedepankan head to head melalui klasemen mini sudah jadul dan tak dipakai lagi oleh FIFA. Shin Tae-yong pun merasa aneh AFF masih memakai regulasi tersebut. Timnas Indonesia U-19 harus tersingkir dari turnamen Piala AFF U-19 2022. Skuad Garuda Muda kalah kalah head […]

The post Pelatih Shin Tae-yong Menilai Regulasi Piala AFF U-19 Sudah Tak Layak Pakai appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong menyebut bahwa regulasi Piala AFF U-19 yang mengedepankan head to head melalui klasemen mini sudah jadul dan tak dipakai lagi oleh FIFA. Shin Tae-yong pun merasa aneh AFF masih memakai regulasi tersebut.

Timnas Indonesia U-19 harus tersingkir dari turnamen Piala AFF U-19 2022. Skuad Garuda Muda kalah kalah head to head dengan Vietnam dan Thailand, yang merupakan regulasi Piala AFF U-19.

Di pertandingan terakhir, Garuda Muda berhasil menumbangkan Myanmar dengan skor 5-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (10/7) WIB. Namun sayang, kemenangan tersebut tak mampu membuat Indonesia lolos ke babak semifinal.

Pelatih Shin Tae-yong Menilai Regulasi Piala AFF U-19 Sudah Tak Layak Pakai

Timnas Indonesia U-19 sendiri berada di posisi ketiga klasemen akhir Piala AFF U-19 2022 dengan mengoleksi 11 poin. Sama halnya seperti timnas Vietnam dan Thailand yang juga mengoleksi 11 poin. Bahkan, Garuda Muda unggul dari segi agretivitas gol dengan mencetak 17 gol dan hanya kebobolan 2 gol (+15).

Namun, sebelumnya AFF telah menetapkan regulasi head to head untuk tim-tim dengan poin seimbang melalui klasemen. Indonesia sendiri hanya  bisa bermain imbang 0-0 dengan Vietnam dan Thailand. Sedangkan Vietnam Vs Thailand berakhir imbang 1-1 sehingga membuat kedua tim saling mencetak gol dan unggul head to head dari Timnas U-19.

Pelatih Shin Tae-yong sendiri menilai aturan AFF ini mengenai head to head melalui klasemen mini sudah tak layak pakai. Aturan ini juga sudah tidak diterapkan lagi di FIFA atau AFC.

“Head to head seperti situasi sekarang ini memang sudah hilang kalau di regulasi FIFA atau AFC. Sedikit aneh memang masih ada di AFF regulasi ini,” kata Shin Tae-yong saat memberikan keterangan pers seusai laga Timnas U-19 Vs Myanmar, Minggu (10/7).

Shin Tae-yong sendiri merasa pertandingan Vietnam melawan Thailand tidak fair play. Seakan kedua tim tersebut merasa takut tersaingi oleh timnas Indonesia U-19.

“Memang sebenarnya kita tidak lolos ini tidak masuk akal dan memang seharusnya dari lawan dan pesaing kami juga lakukan laga yang fair play, tetapi nyatanya tidak seperti itu,” ucap Shin Tae-yong.

“Memang mereka takut dengan Indonesia, oleh karena itu saya sedikit tersinggung dan tak senang dengan situasi ini. Artinya Thailand dan Vietnam sudah merasakan sepakbola Indonesia makin baik, sehingga mereka melakukan hal seperti itu,” tutur pelatih asal Korea.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Pelatih Shin Tae-yong Menilai Regulasi Piala AFF U-19 Sudah Tak Layak Pakai appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/pelatih-shin-tae-yong-menilai-regulasi-piala-aff-u-19-sudah-tak-layak-pakai/feed/ 0