Toyota mengeluarkan Toyota 86 Hachiroku 2017

62
Toyota 86 Hachiroku 2017
Toyota 86 Hachiroku 2017

Toyota mengeluarkan Toyota 86 Hachiroku 2017. Di versi ini, Toyota 86 atau yang Hachiroku ini dibuat semakin agresif dibanding edisi sebelumnya.

Mobil ini memiliki mesin berkapasitas 1.998 cc 16 valve DOHC D-4S Boxer 4 silinder, mesin mobil ini juga memiliki kekuatan 205 horsepower (hp).

Versi ini memiliki penyegaran di bagian exterior, interior dan beberapa teknologi demi memberi kenyamanan lebih kepada pelanggan.

Versi terbaru ini juga telah dilengkapi dengan Electric Power Steering (EPS) dan Vehicle Stability Control Logic (VSCL).

Di bagian eksterior, mobil ini memiliki tambahan seperti headlamp dengan sistem Daytime Running Light (DRL), foglamp dengan lingkaran pelindung sporty, bumper, spatbor  dan grill depan, spoiler, bumper dan spatbor belakang, serta velg aluminium 17 inch.

Sedangkan di bagian interior ada penambahan beberapa switch fungsional pada setir, serta desain panel instrumen yang aerodinamis membuat pengemudi lebih terhubung dan makin menyatu dengan mobil.

Setir mobil ini juga sudah terhubung yang memungkinkan mengatur audio mobil.

Sedangkan Toyota juga menyediakan aksesoris TRD khusus untuk mobil ini seperti velg, knalpot, dan lain sebagainya. [teks Bimo Wicaksana / sumber berbagai sumber | foto toyota.com]

Redaksi