Twitter akan melakukan pemecatan karyawannya secara global pada Jumat (4/11) WIB. PHK karyawan Twitter ini akan disampaikan melalui Email para pegawainya.
Perombakan total dalam perusahaan Twitter akan segera dilakukan seiring dengan diambil alihnya sosial media tersebut oleh Elon Musk. Salah satu perombakannya yakni dengan melakukan PHK massal terhadap karyawan Twitter.
“Dalam upaya untuk menempatkan Twitter di jalur yang sehat, kami akan melalui proses sulit untuk mengurangi tenaga kerja global kami pada hari Jumat,” kata email yang dikirim pada hari Kamis, dikutip dari Reuters, Jumat (4/11).
Kantor Twitter akan ditutup untuk sementara waktu, termasuk akses untuk memastikan keamanan setiap karyawan, serta sistem dan data pelanggan.
Dalam email yang akan dikirimkan nantinya, Twitter akan memperingatkan karyawan pada pukul 09.00 waktu setempat atau pukul 16.00 GMT tentang pemutusan hubungan kerja (PHK) karyawannya. Karyawan yang diberhentikan akan diberitahu mengenai langkah selanjutnya melalui email mereka.
Baca Juga: WhatsApp Rilis Fitur Komunitas, Begini Cara Buatnya
Dilaporkan ada sekitar 7.500 karyawan pegawai Twitter yang akan dipecat di San Fransisco dan juga Singapura. Beberapa karyawan mengungkapkan bahwa Elon Musk sendiri belum berbicara secara langsung kepada para karyawan soal rencana masa depan perusahaan.
Penulis: Rifqi Fadhillah
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023