Insiden menyeremkan menimpa wahana rollercoaster yang berada di taman hiburan Carowinds di Carolina Utara, AS. Wahana rollercoaster tersebut mendadak berhenti ketika posisi terbalik, membuat para penumpang ketakutan selama 45 menit.
Dilansir dari NDTV, wahana rollercoaster di taman hiburan Carowinds tiba-tiba mengalami kerusakan mesin dan harus berhenti saat sedang dijalankan. Hal yang membuat suasana menjadi mencekam adalah rollercoaster berhenti saat posisi penumpang terbalik.
Rollercoaster mengalami kemacetan selama hampir 15 menit sehingga membuat puluhan penumpang dibiarkan tergantung terbalik. Teriakan histeris pun tidak henti-hentinya keluar dari mulur para penumpang yang sedang dalam posisi terbalik tersebut.
Menurut laporan Fox 59, wahana rollercoaster tersebut bernama Flying Cobra, yang merupakan rollercoaster yang bisa berputar 360 derajat dengan kecepatan hingga 50mph. Looping coaster setinggi 125 kaki itu membalikkan para penumpang sebanyak enam kali secara total.
Ada seorang penumpang bernama Brandon Allen mengatakan bahwa ia pertama kali mencoba wahana rollercoaster di tamah hiburan tersebut. Namun, sialnya hal itu justru membuat ia trauma dengan adanya insiden rollercoaster mendadak berhenti ketika posisi terbalik.
“Saya secara pribadi melihat sendiri air mata saya jatuh dari langit. Itu menakutkan,” kata Allen saat menggambarkan kejadian yang menimpanya itu mirip adegan di film Final Destination.
“Ketika kami ke bagian paling atas di mana mereka menggantung kita semua, dan mereka lalu cuma bilang: maaf, kami mengalami beberapa kesulitan teknis.”
“Kirain saya lagi bercanda karena kita pikir itu elemen kejutan atau semacamnya,” katanya
Ketika rollercoaster tersebut mendadak berhenti, petugas disana pun langsung memperbaiki kerusakannya. Operasi perbaikan memakan waktu antara 35 hingga 45 menitan.
Alhasil ketika rollercoaster berhasil diperbaiki, para penumpang pun langsung dikembalikan dengan selamat ke stasiun dan diturunkan dalam waktu 30 menit. Para penumpang pun masing-masing diberi dua voucher fast pass.
Penulis: Rifqi Fadhillah
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023