5 Motor Listrik Termahal di Dunia, Tembus Rp2,5 Miliar!

502
5 Motor Listrik Termahal di Dunia, Tembus Rp2,5 Miliar!

Saat ini tren motor listrik perlahan mulai naik daun di seluruh penjuru dunia. Produsen otomotif berlomba-lomba menghadirkan produk andalan yang dinilai bisa menekan polusi dan emisi ini.

Dari sekian banyak motor listrik yang ditawarkan, beberapa diantaranya dijual dengan harga fantastis karena sejumlah teknologi dan fitur canggih alias berbeda dari kendaraan listrik pada umumnya.

Menukil dari beberapa sumber, berikut motor listrik termahal di dunia!

1. Detonator (Rp2,2 miliar)

5 Motor Listrik Termahal di Dunia, Tembus Rp2,5 Miliar!

Pertama ada sepeda motor listrik Detonator. Kendaraan ini menggunakan baterai lithium-ion dengan jarak tempuh 80-100 mil selama satu jam pengisian daya. Salah satu yang membuatnya mahal ialah mampu melaju dengan kecepatan hingga 120 mph (hampir 200 km/jam).

2. Arc Vector (Rp1,8 miliar)

5 Motor Listrik Termahal di Dunia, Tembus Rp2,5 Miliar!

Selain diunggulkan lewat desain motor futuristik, hal yang mengesankan dari motor ini mampu menempuh jarak mencapai 271 mil. Ini menjelaskan Arc Vecctor punya kemampuan jarak tempuh seperti mobil listrik.

3. Peraves MonoTracer MTE-15 (Rp1,5 miliar)

Selanjutnya ada motor listrik unik dengan sistem 150 kW (200 tenaga kuda) generasi ke-3 dari AC Propulsion.

5 Motor Listrik Termahal di Dunia, Tembus Rp2,5 Miliar!

Motor ini dapat membawa Anda ke berbagai tempat dengan sangat cepat. MTE-150 dilengkapi dengan paket baterai lithium-polimer, serta beberapa elemen mewah, seperti pengatur suhu, sistem stereo kelas atas, dan roda yang mewah.

4. Lito Sora (Rp1,25 miliar)

5 Motor Listrik Termahal di Dunia, Tembus Rp2,5 Miliar!

Keunggulan Lito Sora Generasi 2 2020 terdapat pada akselerasi 0-60 mph dalam tiga detik. Keunggulan dari motor listrik ini adalah baterai lithium 18 kWh yang memberikan peningkatan jarak tempuh sebesar 50 persen sehingga mampu menghasilkan jarak tempuh maksimum 180 mil.

Baca Juga: VAR dan Goal Line Technology Diterapkan di Piala Dunia U-17 2023

5. Black Trail BT (Rp1,21 miliar)

Motor listrik ini terbuat dari karbon ringan, aluminium aerospace, titanium, dan magnesium, BlackTrail BT-01 dapat melaju hingga 65MPH dengan motor 1,2 kilowatt yang tertanam pada rangka seberat 44 pon.

5 Motor Listrik Termahal di Dunia, Tembus Rp2,5 Miliar!

Jarak 120 mil bisa ditempuh dalam satu kali pengisian daya selama 2,5 jam dengan baterai Li-ion 17Ah berbalut kulit.