Bitcoin Dapat Digunakan Untuk Membeli Tesla

44
Bitcoin Dapat Digunakan Untuk Membeli Tesla

Mobil elektrik memang sedang booming di masa seperti sekarang. Gak cuman mobil listrik, Bitcoin juga jadi sesuatu hal yang juga ramai dibicarakan. Elon Musk sebagai CEO dari Tesla, salah satu brand  besar mobil elektrik turut mempengaruhi naik-turunnya bitcoin.

Bitcoin Dapat Digunakan Untuk Membeli Tesla

Bitcoin kembali bisa digunakan untuk membeli Tesla. Hal ini diungkapkan langsung oleh CEO Tesla, Elon Musk lewat Twitternya. Cuitannya juga mempengaruhi harga bitcoin dan uang kripto lainnya melambung tinggi.

Bitcoin Dapat Digunakan Untuk Membeli Tesla

Sebelumnya memang pembayaran Tesla dengan bitcoin sempat dihentikan karena “masalah lingkungan’. Namun, sekarang kembali bisa digunakan tanpa mengganggu apapun.

Elon Musk juga mengungkapkan lewat tesla sudah menjual 10% dari simpanan bitcoinnya. Alat pembayaran menggunakan bitcoin memang masih dipertanyakan kesahannya. Pasalnya masih banyak negara yang tidak mendukung mata uang tersebut sah.

Walaupun begitu, ternyata pembayaran menggunakan bitcoin tidak semudah transaksi pada umumnya. Ada beberapa syarat yang harus diikuti jika Anda ingin membeli Tesla menggunakan bitcoin. Dilansir USS Feed, bitcoin dapat digunakan untuk transaksi Tesla bila penambangan bitcoin sudah 50 persen “lebih hijau”. Memang menggunakan alat bayar yang tidak sah sangat membuka lebar resiko.

Baca Juga : Aksi Cristiano Ronaldo Singkirkan Botol, Coca-Cola Merugi Rp 56,9 Triliun

Apakah Brava Listeners tertarik membeli Tesla menggunakan bitcoin?

 

Penulis: Grace Callista

Redaksi