Baru-baru ini Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengungkapkan keinginannya kepada perusahaan mobil Tesla untuk membuat pabrik mobil listrik di Indonesia.
Sebelumnya,Tesla telah mencapai kesepakatan untuk membangun pabrik baterai dan kendaraan listrik di Indonesia. Kesepakatan itu terjalin setelah CEO Tesla, Elon Musk bertemu dengan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di situs peluncuran SpaceX di Texas. Akan tetapi, nampaknya Jokowi ingin lebih mengenai proyek mobil listrik.
“Yang kita inginkan semua adalah mobil listriknya, bukan baterainya. Buat Tesla, kami mau mereka membangun mobil listrik di Indonesia,” kata Jokowi saat diwawancarai Bloomberg Rabu, (24/8/22).
Jokowi juga menjelaskan ingin membangun ekosistem besar mobil listrik di Indonesia. Selain Tesla, dia mengungkap punya ekspektasi yang sama dari produsen otomotif besar lainnya seperti Ford, Hyundai, Toyota dan Suzuki.
“Semua butuh waktu. Saya tak mau cepat tanpa hasil. Ini butuh komunikasi intens dan hasilnya akan terlihat,” tambahnya.
Sebagai informasi Jokowi telah bertemu bos Tesla, Elon Musk, pada pertengahan Mei di markas SpaceX di Texas, Amerika Serikat. Mereka membicarakan potensi kolaborasi dan kunjungan Musk ke Indonesia pada November.
Indonesia yang diketahui sebagai produsen nikel, salah satu bahan baku baterai, terbesar di dunia, tidak hanya ingin menguasai bahan baku tetapi juga mau jadi rumah bagi kendaraan listrik. Sejauh ini merek Korea Selatan seperti Hyundai dan China misalnya Wuling dan DFSK telah berkomitmen memproduksi mobil listrik di dalam negeri.
Baca Juga: Akibat Perang Rusia-Ukraina, Jepang Buat Pizza Dari Nasi!
Menurut Brava Listeners, akankah keinginan Jokowi membangun pabrik mobil listrik di Indonesia bisa terwujud?
Penulis: Fadia Syah Putranto
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023