Destinasi wisata Berlian di kota Amsterdam

913
Gassan Diamond

Kota yang berada di wilayah Eropa ini tidak hanya seputaran keju dan tulip. Amsterdam dapat menjadi destinasi wisata Anda untuk berburu berlian cantik.

Kota Amsterdam telah menjadi pusat utama dari industri berlian sejak abad 16 hingga akhir abad ke-19.

Salah satu pusat berlian di Amsterdam yang terkenal adalah Gassan Diamonds. Tempat ini didirikan pada tahun 1945.

Tidak hanya memborong berlian, Anda dapat mempelajari berbagai hal mengenai berlian di Gassan Diamonds. Setidaknya terdapat 27 bahasa dari para pemandu wisata yang akan menjawab semua pertanyaan Anda mengenai berlian. Mulai dari karat, warna, sejarah, dan Anda juga dapat menyaksikan hasil produksinya seperti Gassan 121.

Gassan 121 memiliki 121 potongan faset yang indah di dalamnya. Dengan 16 potongan faset tambahan di bagian atas dan 48 potongan faset pada bagian bawah. Silakan mengunjungi Gassan Diamond di Nieuwe Uilenburgerstraat 173-175, 1011LN Amsterdam, yang buka setiap hari.

Selain Gassan Diamond, Anda wajib mengunjungi Coaster Diamonds, sebuah pabrik berlian tertua yang terletak di antara Rijks museum dan Museum Van Gogh.

Coaster Diamond
Coaster Diamond

Coaster Diamonds merupakan pabrik berlian yang tertua di Amsterdam. Pengrajin dari pabrikk ini telah membuat berlian yang indah selama lebih dari 170 tahun.

Koh-I-Noor, salah satu berlian terkenal di dunia melalui proses polishing di sini. Tidak hanya itu, berlian biru-putih yang merupakan bagian dari mahkota Inggris dan berlian Dresden dari mahkota Saxony juga berasal dari Coaster Diamonds.

Bila Anda berkunjung ke Coaster Diamonds, Anda berkesempatan untuk melihat koleksi berlian terbesar dengan berat lebih dari 1 karat, dan juga Lucullan yaitu sebuah berlian unik (181,15 crt) yang merupakan permata kasar terbesar di dunia.

Di Coaster Diamonds Anda dapat menikmati tur dengan berbagai bahasa dan belanja bebas pajak yang tersedia untuk warga negara luar Eropa.

Lokasi Coaster Diamonds terletak di antara Rijksmuseum dan Museum Vincent van Gogh.

Brava Listeners, terus dengarkan Brava Radio di 103.8 FM atau bisa melalui streaming di sini.

[teks onne | foto Holland Alliance Indonesia]

Baca juga:
5 destinasi wisata di Rio De Janeiro
Destinasi wisata untuk pecinta olahraga
Berlibur ke “pintu neraka”

Redaksi