Hasil Pra Piala Dunia 2014

75

Selasa, 26 Maret 2013 atau sekitar hari Rabu dini hari waktu Indonesia bagian barat, negara-negara dari 5 zona benua yang berbeda bersaing untuk merebut tiket kelolosan menuju Piala Dunia yang akan diselenggarakan di Brazil tahun depan.

Menurut hasil dari zona Eropa, Spanyol merebut puncak klasemen grup I setelah beehasil mematahkan Prancis dengan gol dari Pedro Rodriguez yang mencetak skor 1-0 pada menit ke 58 dan berhasil menambah angka 3 poin. Spanyol kini memperoleh 11 point dari 5 laga sebelumnya, dan lebih unggul 1 poin dari Prancis. Di posisi kedua ditempati Israel yang mengalahkan Irlandia Utara dengan skor 2-0 sedangkan Portugal berada di peringkat ketiga group F mengalahkan Azerbaijan dengan skor 2-0 tanpa bantuan dari Cristiano Ronaldo.

Inggris melawan Montegro berada di skor yang sama, 1-1. Hal ini harus membuat Inggris yang memiliki 12 point tertahan di peringkat kedua group H dan tertinggal 2 poin dari Montenegro.

Dari zona Asia yang tergolong memiliki proses yang panjang (5 babak pertandingan ditambah 1 play off) dengan 43 tim untuk memperebutkan tiket quota menuju Brazil 2014. Kualifikasi piala dunia zona asia ini berhasil meloloskan Yordania yang sebelumnya melumpuhkan Jepang dengan skor 2-1 di babak keempat zona AFC.

Zona Amerika Selatan, Argentina bertahan di puncak klasemen dengan point 24 yang diraih dari 11 pertandingan. Namun gagal meraih poin penuh saat bermain melawan Bolivia dengan skor imbang 1-1. Argentina juga mampu unggul 4 poin dari Ekuador yang berada di posisi kedua.

Berikut hasil lengkap Pra Piala Dunia 2014 yang dikutip dari bola.viva.co.id

Zona UEFA (Eropa)

Group A

Serbia 2-0 Skotlandia

Belgia 1-0 Makedonia

Wales 1-2 Kroasia

Group B

Armenia 0-2 Republik Ceko

Denmark 1-1 Bulgaria

Malta 0-2 Italia

Group C

Jerman 4-1 Kazakhstan

Republik Irlandia 2-2 Austria

Group D

Estonia 2-0 Andorra

Turki 1-1 Hungaria

Belanda 4-0 Rumania

Group F

Azerbaijan 0-2 Portugal

Irlandia Utara 0-2 Israel

Group H

Ukraina 2-1 Moldova

Polandia 5-0 San Marino

Montenegro 1-1 Inggris

Group I

Prancis 0-1 Spanyol

Zona CONMEBOL (Amerika Selatan)

Bolivia 1-1 Argentina

Ekuador 4-1 Paraguay

Zona AFC (Asia)

Group A

Korea Selatan 2-1 Qatar

Uzbekistan 1-0 Lebanon

Group B

Australia 2-2 Oman

Yordania 2-1 Jepang

Zona OFC (Afrika)

Group G

Mesir 2-1 Zimbabwe

Group H

Aljazair 3-1 Benin

Zona OFC (Oceania) 

Kepulauan Solomon 0-2 Selandia Baru

Kaledonia Baru 1-0 Tahiti

Redaksi