Kunci Panjang Umur Ala Maria Branyas Morera Sang Manusia Tertua

399
Kunci Panjang Umur Ala Maria Branyas Morera Sang Manusia Tertua

Tepat pada 4 Maret 2023, Maria Branyas Morera dinobatkan sebagai manusia tertua versi Guinness World Records yang berusia 116. Lantas apa kunci panjang umur yang menjadi rahasia Maria?

Perempuan kelahiran San Francisco 1907 itu mengaitkan umur panjangnya dengan beberapa hal sederhana, Brava Listeners.

Kunci utama panjang umur Morera ialah menikmati alam dan hubungan sosial baik dengan lingkungan sekitar. Selanjutnya menghindari orang-orang toksik alias orang yang memberi pengaruh buruk.

Kunci Panjang Umur Ala Maria Branyas Morera Sang Manusia Tertua

Morera kemudian mengungkapkan kunci panjang umur lain yang jarang dimiliki setiap orang ialah keberuntungan dan genetika yang baik.

Perlu diketahui, Branyas Morera adalah bagian dari supercentenarian, yang berarti seseorang yang berusia 110 tahun atau lebih. Manusia yang bisa memasuki kelompok ini tidak banyak.

Menurut New England Centenarian Study, di Jepang hanya sekitar 30 orang yang dapat mengklaim gelar ini, yang berarti hanya 1 dari 871.600 orang yang usia tersebut.

Kunci Panjang Umur Ala Maria Branyas Morera Sang Manusia Tertua

Selanjutnya, sebagai perbandingan, 573.400 centenarian atau orang yang berusia setidaknya 100 tahun masih hidup di seluruh dunia pada 2021.

Baca Juga: Mobil Dengan Spion Kamera Masih Belum Lulus Uji Tipe di Indonesia

Supercentenarian biasanya memiliki kesamaan dalam beberapa faktor gaya hidup tertentu seperti disebutkan sebelumnya, yang dapat membantu manusia untuk hidup lebih lama dan lebih sehat.

Namun, salah satu faktor yang berperan cukup penting dalam umur panjang adalah faktor genetik. Gen disebut sangat berperan dalam umur panjang.