Liverpool dan Borussia Dortmund meraih FIFA Fan Award 2016 pada malam penganugerahan yang berlangsung di Zurich, Swiss.
Penghargaan tersebut diraih atas aksi kedua pendukung kesebelasan tersebut saat menyanyikan lagu keramat “You’ll Never Walk Alone” pada 15 April 2016 silam di perempat final Liga Europa saat Dortmund tandang ke Anfield, markas Liverpool.
Nyanyian “YNWA” membahana ke setiap sudut stadion. Syal-syal dibentangkan. Tak ada suara lain, semua hanyut dalam nyanyian. Merinding!
Hari itu bertepatan dengan peringatan tragedi Hillsborough yang terjadi tepat 15 April 1989. Sebanyak 96 nyawa pendukung Liverpool melayang dalam kejadian di Hillsborough, saat The Reds bertemu Nottingham Forest di semifinal FA Cup.
Setelah menerima penghargaan tersebut, Dortmund melalui akun twitternya mengatakan, “Terima kasih banyak! penghargaan tersebut didedikasikan untuk 96 korban bencana dari tragedi Hillsborough.”
Pernyataan Dortmund di akun twitternya tersebut langsung mendapat respon dari Liverpool. Liverpool mengucapkan terima kasih kepada Dortmund atas solidaritas yang mereka tunjukkan untuk tragedi Hillsborough.
“@BVB Terima kasih atas bagian kalian dalam membuat malam tak terlupakan. Ini suatu kehormatan untuk berbagi FIFA Fan Award dengan kalian!” kicau Liverpool di akun twitternya.
Beauty side of Football. Football without Fans is Nothing!
Brava Listeners, terus dengarkan Brava Radio di 103.8 FM atau bisa melalui streaming di sini. [teks Rivat Adi Mulya / sumber FIFA | foto dailystar.co.uk]
Baca juga:
The right ethics to drink champagne
Apakah smoothies bowl termasuk makanan menyehatkan?
Fakta-fakta menarik tentang french fries
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023