Media Inggris Akui Indonesia Sebagai Negara Terindah di Dunia

523
Media Inggris Akui Indonesia Sebagai Negara Terindah di Dunia

Beribu pulau yang dimiliki negara Indonesia menyimpan keindahan alam yang terukir dalam pesona lautnya hingga wisata-wisata alam unik yang disajikan. Pengakuan pun baru-baru ini diberikan oleh media Inggris, money.co.uk yang menempatkan negara Indonesia di posisi puncak sebagai negara terindah di dunia.

Tak diragukan lagi pulau-pulau yang berada di Indonesia menyimpan sejuta keindahan. Situs dari Inggris, money.co.uk, yang ditulis oleh Personal Finance Editor Sal Haqqi, mengungkapkan bahwa pulau-pulau yang ada di Indonesia menyajikan pemandangan yang indah membuat para turis tertarik untuk mengunjunginya.

“Indonesia adalah negara terindah di dunia, per 100.000 kilometer persegi negara tersebut memiliki keindahan alam yang menakjubkan. Indonesia merupakan rumah bagi lebih dari 17.000 pulau yang luar biasa dan punya 50.000 kilometer garis pantai,” kata Haqqi seperti dikutip dari money.co.uk, Minggu (13/02/2022).

Media Inggris Akui Indonesia Sebagai Negara Terindah di Dunia

Pulau-pulau yang ada di Indonesia menyuguhkan pesona keindahan pantai serta laut yang cantik hingga makhluk-makhluk didalamnya. Salah satu destinasi wisata favorit dari pelancong ketika berkunjung ke Indonesia adalah pulau Bali.

“Dan di lepas pantai di Indonesia itu semuanya memiliki terumbu karang yang indah, penuh dengan kehidupan yang sebagian besarnya dapat dijelajahi. Provinsi Bali merupakan destinasi wisata yang populer bagi para pelancong,” ucap Haqqi.

View this post on Instagram

A post shared by MotoGP™ (@motogp)

Belum lagi dengan adanya sirkuit Mandalika yang berlokasi di Nusa Tenggara Barat (NTB). Pihak dari MotoGP pun mengakui bahwa sirkuit Mandalika merupakan sirkuit tercantik di dunia, dengan pemandangan pantai dan laut yang berada di sisi sirkuit.

Berikut ini daftar negara terindah di dunia versi money.co.uk:

  1. Indonesia (Skor 7,77 dari 10)
  2. Selandia Baru (Skor 7,27)
  3. Kolombia (Skor 7,16)
  4. Tanzania (Skor 6,98)
  5. Meksiko (Skor 6,96)
  6. Kenya (Skor 6,70)
  7. India (Skor 6,54)
  8. Perancis (Skor 6,51)
  9. Papua Nugini (Skor 6,39)
  10. Comoros (Skor 6,22)
  11. Ekuador (Skor 6,09)
  12. Amerika Serikat (Skor 6,03)
  13. Vanuatu (Skor 6,02)
  14. Jepang (Skor 6,00)
  15. Kepulauan Solomon (Skor 5,97)
  16. Italia (Skor 5,87)
  17. Filipina (Skor 5,80)
  18. Peru (Skor 5,66)
  19. Australia (Skor 5,65)
  20. Kosta Rika (Skor 5,65).

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

Redaksi