Mural “Gelora Ragam” Dari Street Stereoflow Gambarkan Kehidupan Kota Jakarta

53
Mural “Gelora Ragam” Dari Street Stereoflow Gambarkan Kehidupan Kota Jakarta

Kaya Mural terbaru berjudul “Gelora Ragam” dari seniman graffiti Stereoflow (Adi Dharma) di Taman Menteng menggambarkan kehidupan Kota Jakarta Brava Listeners.

Karya yang didukung oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ini mengambil inspirasi dari semangat kolaborasi dan keberagaman kota Jakarta. Menurut Adi Dharma, keberagaman warna dari karyanya menjadi satu kesatuan komposisi yang selaras dan saling melengkapi satu sama lainnya.

Mural “Gelora Ragam” Dari Street Stereoflow Gambarkan Kehidupan Kota Jakarta

Hal tersebut selaras dengan cerminanan kehidupan di Jakarta yang sangat beragam dan dinamis, namun tetap bisa saling hidup berdampingan dengan damai. Mural “Gelor Ragam” dikreasikan di 4 bidang lapangan olahraga seluas lebar 4.000 m2 di kawasan Taman Menteng, Jakarta.

Dalam proses pembutannya, membutuhkan waktu pengerjaan selama dua minggu; 1-14 Oktober 2022 dan tim kerja Stereoflow yang beranggotakan 16 seniman. Para seniman merasa senang bisa berkolaborasi bersama Pemprov DKI Jakarta.

Mural “Gelora Ragam” Dari Street Stereoflow Gambarkan Kehidupan Kota Jakarta

“Senang sekali dengan kolaborasi kali ini bersama Pemprov DKI Jakarta yang cukup seru dan terbilang menantang di lapangan Taman Menteng. Semangat Jakarta Kota Kolaborasi serta Keberagaman menjadi ilham yang kuat bagi saya untuk mewujudkan karya mural dalam kesempatan istimewa ini” kata Adi Dharma.

Lebih lanjut, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan pihaknya sangat terbuka untuk memberikan ruang bagi para pelaku industri kreatif untuk ikut serta mewarnai Jakarta dan melakukan beautifikasi kota melalui berbagai karya yang mereka miliki, salah satunya dengan mural.

https://bravaradio.com/tak-disangka-iphone-generasi-pertama-terjual-50-kali-lipat-dari-harga-asli/

Sebagai informasi, seniman Stereoflow (Adi Dharma) yang berbasis di Jakarta populer oleh karya-karyanya yang dianggap cerdas dan bergaya ikonik. Portofolio Stereoflow mencakup mural skala besar, lukisan, cetakan, patung, dan juga seni instalasi.

Baca Juga: Tak Disangka, iPhone Generasi Pertama Terjual 50 kali Lipat Dari Harga Asli

Di samping karya komersialnya, Stereoflow memiliki riwayat menggagas karya seninya di sejumlah negara seperti di Amerika Serikat, Jerman, Spanyol, Kanada, Hong Kong, Thailand, Singapura, dan Australia.

Bagi Brava Listeners yang penasaran dengan karya Street Stereoflow, Anda bisa berkunjung ke Taman Menteng di waktu senggang atau saat weekend.

Redaksi