The Captain – Harry K. Nugraha, Director Channel Sales Intel Indonesia

229

Pria yang sudah terjun didunia bisnis teknologi selama kurang lebih 18 tahun ini, mengungkapkan bahwa ketertarikannya terhadap bisnis ini adalah karena teknologi selalu menjadi bagian dari kehidupan manusia.

Sarjana teknik mesin ini, mengaku awalnya tidak mengetahui terlalu banyak tentang dunia teknologi apalagi marketing. Akan tetapi, ketika dia pindah ke industri telekomunikasi dan IT, kesempatan menghampirinya untuk bertemu dengan tokoh-tokoh penting dalam industri ini.

Pria yang mengaku sebagai Brava Listeners ini juga mengungkapkan bahwa industri teknologi dan IT merupakan bisnis yang menjanjikan. Hal ini juga berlaku di Indonesia, yang menurutnya perkembangannya didukung dan berawal dari kebutuhan akan informasi.

Pria yang baru menjabat selama sebulan sebagai Director Channel Sales Intel Indonesia, mengungkapkan bahwa Intel dikenal sebagai perusahaan sebagai pengembang prosesor dan teknologi mobile phone. Selain itu, Intel juga bergerak dalam bidang investasi.

Semantara itu, dalam menjalankan strategi bisnisnya, Harry mengungkapkan Intel tidak melihat startup sebagai kompetitor, tetapi sebagai partner yang mendukung perkembangan bisnis teknologi itu sendiri.

Harry juga mengungkapkan gaya kepemimpinannya sebagai pemimpin yang menganggap orang yang dipimpinnya sebagai partnernya. “Saya memposisikan diri sebagai partner bagi team saya,” demikian ungkapnya kepada Leo.

Ketika ditanyakan tentang kinerja tim yang dipimpinnya di Intel, Harry menjawab, “I believe in teamwork, saya beruntung memiliki team yang high performance,” ungkapnya.

Harry juga mengungkapkan harapannya terhadap dunia bisnis teknologi di Indonesia, “Saya ingin mengajak komunitas software developer Indonesia untuk go global,” ungkap Harry dipenghujung perbincangan.

Business in 3 Words: Value, Risk, and People.” – Harry K. Nugraha, Director Channel Sales Intel Indonesia

Redaksi