Kiprah JEC di Indonesia dan Rencana IPO-nya

384

Jakarta Eye Center [JEC] adalah rumah sakit spesialis mata bertaraf internasional yang berkomitmen meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pelayanan kesehatan mata.

Awalnya, JEC bernama Klinik Mata Jakarta yang didirikan pada 1 Februari 1984. Dan kini, JEC telah mempunyai 2 rumah sakit [Menteng dan Kedoya] dan 1 klinik [Cibubur] di Indonesia.

Dalam program The Captain beberapa waktu lalu, Ferdy Hasan kedatangan koleganya yang juga saat ini menduduki jabatan sebagai Komisaris Jakarta Eye Center, yakni Donny Istiantoro, MD. Jadi seperti apa kiprah JEC di Indonesia, berikut penjelasan Donny.

Perkembangan JEC?
“Dari tahun 1984 kita sudah berevolusi sangat besar. Dari klinik kecil dengan 4 orang, kemudian mendirikan rumah sakit di menteng, di Kedoya, dan sekarang itu kita adalah rumah sakit mata yang terbesar di Asia Tenggara, dengan fasiltas yang terbaik. Dan kita buka lagi di Cibubur, dan sepertinya kita akan expand di seluruh Indonesia. Kita sudah ada blue print-nya, untuk 10 tahun ke depan. Tahap pertama 5 tahun dan tahap kedua 5 tahun berikutnya.”

Teknologi apa yang digunakan JEC saat ini?
“Kita kurang lebih sebagai pioner di dunia kesehatan mata. Salah satunya Lasik tanpa pisau bedah, jadi laser semua. Sekarang kita punya operasi katarak dengan laser. Dengan laser itu sangat presisi.”

Bentuk CSR yang dilakukan JEC?
“Untuk CSR, operasi mata gratis itu dari semenjak berdiri kita sudah aktif. Termasuk saya pernah ke daerah. Dan kami punya program membantu pemerintah menuntaskan buta katarak 2020. Kami juga baru bergabung dengan institusi-institusi mata yang lain di bawah pimpinan bang Andy Noya dalam Komite Mata Nasional. JEC sendiri di Oktober lalu melakukan 100 operasi katarak gratis.”

Bagaimana JEC melihat kompetitor?
“Saya diajarkan bahwa mereka bukan kompetitor. Kami bilangnya mereka adalah partner. Jadi kaya sparring partner. Misalkan si bro ini tinjunya bagus banget nih, kita rekam dong, bagaimana kita meningkatkan diri kita untuk bisa berkompetisi dengan si bro ini. Kami besar karena kami melihat partner kami dari dalam negeri dan luar negeri.”

Rencana IPO?
“Tahap pertama kami, ada partner baru untuk tenaga ekspansi. Kita mau expand ke beberapa daerah, itu tahap pertama. Dan tahap kedua kita akan more ekspansi, tenaganya Insya Allah didapat dari IPO. IPO kita targetkan 4-5 tahun ke depan.”

Definisi bisnis dalam 3 kata?
“Profesional, sehat, dan jujur.”

Program The Captain bersama para pimpinan perusahaan lainnya dapat Brava Listeners nikmati kembali setiap Kamis, pukul 9-10 pagi di 103.8 FM Brava Radio. [teks @bartno | foto ist]

Redaksi