Tim Bulutangkis Indonesia Mundur Dari Kejuaraan Dunia 2021

64
Tim Bulutangkis Indonesia Mundur Dari Kejuaraan Dunia 2021

Kabar mengejutkan hadir dari tim bulutangkis Indonesia yang mundur dari BWF World Championship 2021 atau Kejuaraan Dunia 2021 yang berlangsung di Huelva, Spanyol, pada 12-19 Desember 2021.

Setelah turnamen BWF World Tour Final, tim bulutangkis Indonesia seharusnya bersiap untuk menghadapi Kejuaraan Dunia 2021. Namun, baru-baru dipastikan oleh Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna bahwa tim Indonesia telah menarik diri dari keikutsertaan ke Kejuaraan Dunia 2021.

Tim Bulutangkis Indonesia Mundur Dari Kejuaraan Dunia 2021

Disampaikan oleh Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta, alasan kesehatan serta keselamatan menjadi faktor yang menyebabkan Indonesia tidak mengirimkan wakilnya ke BWF World Championship 2021. Virus Covid-19 varian Omicron yang semakin merebak membuat tim bulutangkis Indonesia menarik diri keikutsertaan.

“Keputusan menarik diri tim bulutangkis Indonesia dari Kejuaraan Dunia ini juga sudah disetujui oleh Bapak Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna,” tutur Alex Tirta.

“Penyebaran virus Omicron yang cepat sehingga perubahan protokol kesehatan yang tidak menentu membuat kami memutuskan untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021,” kata Rionny Mainaky, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.

“Kami tidak mau mengambil resiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama. Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia,” lanjut Rionny.

Terdapat juga himbauan dari pemerintah agar para atlet mengurangi jadwal berpegian ke luar negeri ditengah maraknya penyebaran  varian baru virus Covid-19 Omicron.

 

Penulis : Rifqi Fadhillah

Redaksi