High-density lipoprotein(HDL) sering disebut sebagai lemak baik karena lemak jenis ini tidak bersifat jenuh sehingga mudah diolah tubuh sebagai sumber energi.
Sebaliknya, low-densityl ipoprotein (LDL), si kolesterol jahat bersifat jenuh dan menempel di dinding pembuluh darah. Tingkatkan kadar lemak baik dalam tubuh dengan melakukan beberapa hal sederhana ini.
#1. Perbanyak konsumsi ikan
Memasukkan ikan dalam daftar menu Anda dapat meningkatkan HDL dalam waktu yang relatif singkat. Sebuah studi tahun 2014 yang dirilis dalam jurnal PLoS Onemenemukan fakta bahwa terjadi peningkatan kolesterol HDL secara signifikan pada kelompok orang yang melakukan diet kaya ikan selama 12 minggu. Itu berkat kandungan asam lemak Omega-3 pada ikan, terutama ikan yang berasal dari laut dalam.
#2. Kurangi gula
Menurut sebuah studi yang dirilis tahun 2015 dalam jurnalNature, pola makan tinggi karbohidrat dan zat gula, seperti roti, kue, dan minuman kemasan, dapat mengurangi kadar kolesterol HDL serta meningkatkan risiko gangguan metabolisme.
#3. Lemak sehat
Kita terbiasa dengan makanan yang digoreng. Hampir semua menu dewasa ini diproses dengan cara digoreng menggunakan minyak. Untuk mengurangi potensi bertambahnya kolesterol jahat, pilihlah minyak zaitun dan minyak kacang kedelai. Kedua jenis ini mengandung lemak tak jenuh sekaligus dapat meningkatkan kolesterol HDL.
#4. Makanan sumber antioksidan
Makanan yang kaya akan antioksidan juga dapat meningkatkan HDLdan melindungi dinding pembuluh darah Anda dari risiko radikal bebas. Yang termasuk dalam makanan sumber antioksidan adalah buah berry, teh hijau, cokelat hitam, buat bit, dan jagung ungu “black aztec”.
#5. Olahraga kardio
Olahraga secara rutin adalah bagian penting dari hidup sehat dan dapat meningkatkan kadar kolesterol HDL. Olahraga aerobik, seperti lari, bersepeda, renang, bersama dengan latihan angkat beban yang ringan adalah pilihan yang baik.
#6. Stop merokok
Salah satu efek buruk dari rokok adalah mengurangi kadar kolesterol HDL. Sebuah studi di tahun 2013 yang dirilis dalam jurnal Biomaker Research menemukan fakta bahwa perokok memiliki kadar kolesterol HDL yang jauh lebih rendah dari mereka yang tidak merokok.
Source: Fitness For Men
Brava Listeners, terus dengarkan Brava Radio di 103.8 FM atau bisa melalui streaming di sini.
Baca juga:
Manfaat konsumsi susu di bulan puasa
Awas! Risiko hernia saat angkat beban
Manfaat detoks tubuh saat puasa
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023