Elon Musk Kunjungi Indonesia 13 November 2022

111

CEO Tesla, Elon Musk akan mengunjungi Indonesia pada bulan November 2022 ini. Kedatangan Elon Musk ini dalam rangka KTT G20 pada 13-14 November 2022 yang diadakan di Bali, Indonesia.

Ketua Dewan Penasihat Kamar Dagang dan Industri (Kadin), Anindya Bakrie mengkonfirmasi kedatangan Elon Musk dalam forum internasional B20 dalam KTT G20. Elon Musk akan menjadi pembicara dalam forum tersebut.

“Komunitas bisnis, pemimpin pemerintah, dan pembuat kebijakan akan menghadiri forum bisnis internasional yang sangat dinanti ini untuk membahas rekomendasi kebijakan B20 Indonesia 2022 dan program warisan yang akan menciptakan perubahan yang berdampak pada lingkungan bisnis global.”

“Dan dengan bangga kami umumkan para pemimpin bisnis inspiratif sebagai pembicara B20 Summit Indonesia 2022 pada sesi-sesi berikut, Sesi “Menavigasi Disrupsi Masa Depan Inovasi Teknologi Global”: 1. Elon Musk, CEO, Tesla Inc dan Anindya Bakrie, Ketua Dewan Pengawas, CEO dan Presiden Direktur KADIN Indonesia, PT Bakrie & Brothers Tbk.”

Selain Elon Musk,juga ada Tony Blair, pendiri sekaligus Ketua Eksekutif Tony Blair Institute for Global Change, CEO Unilever Alan Jope, hingga Direktur Pelaksana Kebijakan Pembangunan dan Kemitraan Bank Dunia Mari Elka Pangestu.

Elon Musk Kunjungi Indonesia 13 November 2022

Sebelumnya, pada Mei lalu, Elon Musk juga mengonfirmasi dirinya akan ke Indonesia. Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengundang Elon Musk untuk datang ke Tanah Air.

“Mudah-mudahan di Bulan November, terima kasih atas undangannya,” ujar Musk.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

Redaksi