Gaji Fantastis Wasit Piala Dunia Qatar 2022 Hingga Rp 4,6 Miliar!

6514
Gaji Fantastis Wasit Piala Dunia Qatar 2022 Hingga Rp 4,6 Miliar!

Sebagai sosok yang mengendalikan pertandingan sepak bola, wasit memiliki peran penting dalam mengawasi jalaannya sebuah pertandingan.

Dalam Piala Dunia 2022 Qatar, wasit-wasit terpilih untuk memimpin pertandingan adalah mereka yang terbaik dari konfederasi sepak bola. Salah satu pertimbangan FIFA dalam memilih wasit adalah berdasarkan pengalaman tertinggi.

Memiliki tanggung jawab berat di pertandingan paling bergengsi, wasit Piala Dunia menerima gaji yang besar dari FIFA. Tahun ini, FIFA mengontrak 36 wasit utama, 69 asisten wasit, dan 24 wasit VAR. Berikut ini rincian gaji wasit di Piala Dunia 2022.

Gaji Wasit Utama

Pada babak penyisihan grup, wasit utama akan mendapatkan bayaran sebesar US$3000 atau sekitar Rp46 juta per pertandingan. Sementara itu pada fase gugur, bayaran mereka setiap pertandingannya akan meningkat jadi US$10 ribu atau sekitar Rp155 juta.

Gaji Fantastis Wasit Piala Dunia Qatar 2022 Hingga Rp 4,6 Miliar!

Kemudian, apabila wasit berhasil memimpin seluruh pertandingan termasuk final, mereka bisa memperoleh gaji hingga US$300 atau sekitar Rp4,6 miliar dari FIFA.

Gaji Asisten Wasit

Asisten wasit yang berada di sisi lapangan bertugas untuk memantau posisi offside setiap pemain dan pelanggaran yang terjadi serta tak terlihat oleh wasit utama. Mereka menerima gaji sebesar US$2500 atau sekitar Rp38,9 juta untuk babak penyisihan grup.

Gaji Fantastis Wasit Piala Dunia Qatar 2022 Hingga Rp 4,6 Miliar!

Sementara itu, gaji untuk fase gugur adalah US$5000 atau sekitar Rp77,9 juta. Bila ditotal, FIFA mengeluarkan biaya hingga US$150 ribu atau sebesar Rp2,3 miliar untuk menggaji asisten wasit hingga babak final.

Wasit VAR

Gaji Fantastis Wasit Piala Dunia Qatar 2022 Hingga Rp 4,6 Miliar!

Wasit Video Assistant Referees atau VAR yang bertugas di Piala Dunia 2022 akan mendapatkan bayaran sebesar US$3000 atau sekitar Rp46 juta untuk setiap pertandingan. Sementara itu pada fase gugur, bayaran mereka meningkat jadi US$5000 atau sekitar Rp77,9 juta.

Baca Juga: Penjelasan Fenomena Sleep Paralysis yang Sering Dikaitkan Dengan Hal Mistis

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

Redaksi