Lotus mengeluarkan mobil terbarunya Exige

397

Lama tak terdengar, Lotus yang sempat terkenal pada tahun 1990-an kembali muncul di tahun 2000-an dengan produk terbarunya Exige.

Nama Lotus Exige yang sudah hadir dari tahun 2000 pada dasarnya adalah varian coupe dari Lotus Elise yang beratap terbuka.

Meskipun basisnya sendiri sudah berumur 16 tahun, Lotus masih belum selesai dengan versi mobil sport yang ringan, dengan memperkenalkan Lotus Race Exige 380.

Secara penampilan, Lotus Race Exige 380 ini semakin garang dengan hadirnya splitter depan, spoiler, dan diffuser belakang yang terbuat dari carbon fibre.

Lotus Race Exige 380 tak cuma diberikan make up baru, namun keberadaan mesin dari mobil ini juga bisa menembus angka 100 km/jam dalam waktu tak lebih dari 3,7 detik.

Mesin yang disertakan Lotus pada Exige 380 2GR-FE 3.5-liter V6 yang sebelumnya difabrikasi oleh pabrikan Toyota. Menurut penulisan Autoevolution, mesin ini sudah pernah eksis pada sedan Camry dan kemudian mendapatkan pembaharuan serta improvisasi.

Mesin dari Toyota tersbut diberi induksi paksa berupa Supercharger sehingga Lotus Race Exige 380 mampu menyemburkan tenaga 375 Horsepower dan torsi 410 Nm dengan kecepatan puncak mencapai 286 km/jam.

Lotus Race Exige 380 semakin mematikan dengan berat mobil yang hanya 998 kg saja, berkat pemakaian bahan serat karbon di berbagai tempat, seperti pelek dan mounting mesin, serta mekanisme pemindahan gearbox manual 6 kecepatan yang terpapar.

Brava Listeners, terus dengarkan Brava Radio di 103.8 FM atau bisa melalui streaming di sini.

Baca juga:
Antoine Griezmann sepakat bergabung dengan Manchester United
Warner Bros World akan segera dibuka di Abu Dhabi
Bangunan unik berbentuk UFO di Belanda

Redaksi