Mobil Ini Jadi yang Termahal Dijual Rp 60 Miliar di eBay

222
Mobil Ini Jadi yang Termahal Dijual Rp 60 Miliar di eBay

Transaksi jual-beli mobil biasanya jarang terjadi di marketplace, apalagi mobil tersebut adalah mobil mewah. Namun, ternyata ada mobil termahal yang pernah dijual di eBay hingga mencapai Rp 60 miliar.

Dilansir dari laman Autoevolution, hypercar asal Perancis, Bugatti, menjadi mobil yang dijual paling mahal di marketplace eBay. Hypercar Bugatti yang dijual yakni Bugatti Chiron.

Bugatti Chiron ini keluaran tahun 2018 dengan dihargai senilai USD 4 juta atau Rp 60 miliar di eBay. Hypercar ini telah menempuh jarak 1.770 kilometer.

Mobil Ini Jadi yang Termahal Dijual Rp 60 Miliar di eBay

Penerus Bugatti Veyron tersebut dibalut dengan warna hijau tua dengan bodi serat karbon polos. Selain itu, sektor kaki-kaki menggunakan bahan alumunium dengan dua kombinasi warna serta cutting diamond sebagai motif velgnya.

Bugatti Chiron memiliki spesifikasi mesin W16 empat turbocharged berkubikasi 8.0 liter. Mobil ini ditenaga 1.479 tk dengan torsi puncak 1.600 Nm.

Mobil Ini Jadi yang Termahal Dijual Rp 60 Miliar di eBay

Kecepatan yang dapat ditempuh oleh Bugatti Chiron mampu melaju dari posisi diam hingga 100 kpj hanya dalam waktu 2,4 detik. Untuk akselerasi, hanya membutuhkan waktu 6,5 detik untuk mencapai 200 kpj.

Baca Juga: Peminat Tesla Cybertruck Kini Sudah Mencapai 1,9 Juta Unit

Sebelumnya, mobil termahal di eBay dipegang oleh Lamborghini Centenario LP-770 2017. Mobil ini dijual di eBay senilai USD 3,4 juta atau sekitar Rp 45 miliar.