Berada di bilangan Gandaria, coffee shop ini sepertinya memang dirancang untuk yang bukan perokok karena sebagian besar ruangan di One Fifteenth Coffee adalah non-smoking area. Meja kayu panjang dengan wooden stool menghiasi interior desainnya yang minimalis, terasa luas dan nyaman.
Yang spesial dari One Fifteenth Coffee ini adalah biji kopinya yang hand carried dengan jumlah terbatas. Sehingga membuat beberapa menu kopi yang Anda pesan tidak akan bisa Anda coba lagi waktu.
Guatemala Coffee, yang dibuat dengan teknik kalista wave adalah salah satu menu yang patut dicoba di tempat ini. Kopi ini memiliki rasa asam serta adanya rasa fermeted grape yang menciptakan rasa whiney di lidah. Selain itu ada pula Rock Java Lime yang menggunakan teknik cold brew dan diracik dengan soda dan irisan limau yang membuat sensasi asam-asam segar.
Selain kedua menu kopi tersebut, untuk Anda yang menginginkan sensasi lain rasa kopi pastikanlah untuk berkunjung ke tempat ini yang buka dari pukul 10 hingga 11 malam saat weekdays dan pukul 9 pagi hingga pukul 11 malam saat weekend.
Lokasi : Jl. Gandaria I/63 Jakarta Selatan 12130, dengan nomer telpon 021 722 5678
Twitter : @115coffee
Sumber: freemagz.com
- Harper’s Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA) kembali hadir di tahun 2024! - Mar 7, 2024
- Farah Tubagus - Dec 22, 2023
- Joshua Nafi - Dec 22, 2023