Samsung Meraup 95% Keuntungan Pasar Android 2013

29

Perkiraan StrategyAnalytics.com, pada kuartal pertama tahun 2013, industri smartphone meraup keuntungan sebesar US$ 12.500.000.000. Meskipun demikian, Apple tetap menduduki peringkat pertama dengan keuntungan 43% dari total keuntungan pasar smartphone di kuartal pertama 2013.

Seperti yang dikutip oleh detikINET dari analis senior Strategy Analytics, Woody Oh, pada Kamis (16/5/2013), Samsung menghasilkan profit sekitar USD 5 miliar di kuartal I 2013. Lg mengikuti dibelakang dengan jarak yang terpaut jauh dengan Samsung, di mana vendor asal Korea Selatan ini hanya meraih persentase keuntungan sebesar 2,5%. Adapun sisa profit yang cukup kecil diperebutkan oleh vendor Android yang lain.

Kesuksesan Samsung sendiri didukung oleh beberapa faktor yang menjadikan Samsung merajai pasar android. Faktor diantaranya adalah rantai distribusi yang efisien, serta produk dan marketing yang baik. Kedatangan flagship terbaru, Galaxy S4, diprediksi membuat Samsung masih merajai pasar android tahun ini. Samsung menargetkan di bulan pertama pemasarannya, yaitu total penjualan 10 juta unit S4.

Masih menurut Strategy Analytics, seharusnya LG dapat bersaing ketat dengan Samsung. Hal ini terkait dengan keberadaan LG Nexus 4 dipasaran. Seperti yang diketahui, Google menginvestasikan dana yang besar dipasar Nexus 4. Jadi seharusnya LG tidak mengalami kesulitan dana untuk urusan pemasaran Nexus 4. Bahkan masih menurut Strategy Analytics, keadaan LG mungkin lebih buruk daripada yang terlihat di persentase hasil analisa.

 

 

 

Redaksi