Jet pribadi – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Mon, 02 Oct 2023 10:43:22 +0000 en-US hourly 1 Jelajah Dunia Selama 24 Hari dengan Jet Pribadi, Biaya Rp 3 Miliar https://bravaradio.com/jelajah-dunia-selama-24-hari-dengan-jet-pribadi-biaya-rp-3-miliar/ https://bravaradio.com/jelajah-dunia-selama-24-hari-dengan-jet-pribadi-biaya-rp-3-miliar/#comments Fri, 29 Sep 2023 12:00:54 +0000 https://bravaradio.com/?p=55440 Brava Listeners, pernahkah Anda terbayangkan menikmati berkeliling dunia menggunakan pesawat jet pribadi dalam 24 hari? Anda harus menyiapkan dana

The post Jelajah Dunia Selama 24 Hari dengan Jet Pribadi, Biaya Rp 3 Miliar appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Brava Listeners, pernahkah Anda terbayangkan menikmati berkeliling dunia menggunakan pesawat jet pribadi dalam 24 hari? Kalau berminat, Anda harus menyiapkan dana sekitar Rp3 miliar.

Resor yang jadi bagian dari perusahaan Four Seasons menawarkan perjalanan keliling dunia menggunakan pesawat jet pribadi. Penawaran tersebut mulai dijalankan pada tahun 2025.

Penumpang jet pribadi ini akan diajak mengunjungi destinasi-destinasi paling ikonik di dunia. Selain itu, juga ditawarkan menginap di Istana San Domenico, Taormina, dan Grand-Hôtel du Cap-Ferrat.

Jelajah Dunia Selama 24 Hari dengan Jet Pribadi, Biaya Rp 3 Miliar

“Semua rencana perjalanan Private Jet Experience kami dikembangkan untuk merayakan karakter khas dan budaya lokal dari setiap destinasi,” ujar CEO Four Seasons, Alejandro Reynal.

Destinasi pertama akan membawa pelancong ke Miami, Amerika Serikat dan berakhir di Madrid, Spanyol menggunakan jet pribadi. Para traveller akan mengunjungi 10 destinasi mulai 21 Maret hingga 13 April 2025.

Jelajah Dunia Selama 24 Hari dengan Jet Pribadi, Biaya Rp 3 Miliar

Wisata keliling dunia akan membawa pelancong mengunjungi berbagai keajaiban dunia seperti Great Barrier Reef di Australia, Pulau Paskah di Chile, Kota Petra yang Hilang dan Great Barrier Reef di Yordania, Piramida Giza di Mesir.

Jet pribadi pun akan melakukan pemberhentian di Mexico City, Bora Bora, Bangkok, dan Sisilia selama tiga malam di pemberhentian White Lotus di Italia.

Baca Juga: Jadi Hotel Terbaik di Dunia, Ini Pesona Kecantikan Nihi Sumba

Namun, Anda harus menyiapkan budget berlebih untuk dapat merasakan sensasi keliling dunia menggunakan jet pribadi ekslusif. Total, Anda perlu mengeluarkan uang sebesar US$ 215 ribu atau setara Rp3 miliar per orang untuk perjalanan Ancient Explorer.

The post Jelajah Dunia Selama 24 Hari dengan Jet Pribadi, Biaya Rp 3 Miliar appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/jelajah-dunia-selama-24-hari-dengan-jet-pribadi-biaya-rp-3-miliar/feed/ 1
Intip Spesifikasi Jet Pribadi Hawker 400 XP Milik Raffi Ahmad https://bravaradio.com/intip-spesifikasi-jet-pribadi-hawker-400-xp-milik-raffi-ahmad/ https://bravaradio.com/intip-spesifikasi-jet-pribadi-hawker-400-xp-milik-raffi-ahmad/#respond Tue, 30 May 2023 07:27:51 +0000 https://bravaradio.com/?p=52100 Raffi Ahmad baru-baru ini telah mengumumkan akan menjual Jet pribadi tipe Hawker 400 XP miliknya. Ada yang penasaran Brava Listeners dengan spesifikasi

The post Intip Spesifikasi Jet Pribadi Hawker 400 XP Milik Raffi Ahmad appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Raffi Ahmad baru-baru ini telah mengumumkan akan menjual Jet pribadi tipe Hawker 400 XP miliknya. Ada yang penasaran Brava Listeners dengan spesifikasi dari Hawker 400 XP?

Dalam unggahan di media sosial, Raffi Ahmad menjual harga Jet pribadi tipe Hawker 400 XP dengan harga fantastis, yakni senilai USD 2.650.000 atau kurang lebih Rp 39 miliar.

“Di JUAL Private Jet ” HAWKER 400 ” Kondisi mulus , aman dan bisa langsung terbang semua ALL GOOD !!! Silahkan Slide dan kalo berminat langsung Hubungi,” tulis akun instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Disebut bahwa Hawker 400 XP ini memiliki kapasitas 7 kursi. Sementara Hawker 400 XP memiliki 4.350 jam terbang.

Dilansir dari Globalair, Hawker 400 XP adalah pesawat jet dengan kabin kecil yang diproduksi oleh Textron Beechcraft di Wichita, Kansas, AS. Pesawat jet ini dapat menampung 8 penumpang dengan 2 kru.

Intip Spesifikasi Jet Pribadi Hawker 400 XP Milik Raffi Ahmad

Hawker 400 XP memiliki dua mesin  turbofan Pratt & Whitney Canada JT15D-5 yang terpasang. Jet tersebut memiliki kecepatan 450 knot, dengan jangkauan 1.180 nm, dan tingkat pendakian 4.020 kaki per menit.

Sementara itu, dibutuhkan waktu kurang dari 20 menit untuk Hawker 400XP lepas landas. Hawker 400XP dapat menjelajak naik ke ketinggian 37.000 kaki.

Baca Juga: SUV Lamborghini Resmi Masuk ke Indonesia

Intip Spesifikasi Jet Pribadi Hawker 400 XP Milik Raffi Ahmad

Hawker 400XP telah berhenti diproduksi pada tahun 2009 silam. Hanya ada 700 model Hawker 400XP yang dibuat untuk warga sipil.

The post Intip Spesifikasi Jet Pribadi Hawker 400 XP Milik Raffi Ahmad appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/intip-spesifikasi-jet-pribadi-hawker-400-xp-milik-raffi-ahmad/feed/ 0
Segini Harga Sewa Jet Pribadi untuk Liburan Akhir Tahun https://bravaradio.com/segini-harga-sewa-jet-pribadi-untuk-liburan-akhir-tahun/ https://bravaradio.com/segini-harga-sewa-jet-pribadi-untuk-liburan-akhir-tahun/#comments Mon, 12 Dec 2022 10:00:05 +0000 https://bravaradio.com/?p=48676 Menikmati liburan akhir tahun dengan pengamalan yang tak terlupakan merupakan keinginan setiap orang yang dilakukan dengan berbagai cara. Salah satu cara menikmati liburan adalah dengan menggunakan transportasi pribadi yang bisa memberikan pengalaman baru serta privasi liburan bersama keluarga yang menyenangkan. Hal itu bia dilakukan dengan memilih jet pribadi sebagai alat transportasinya. Jet pribadi memiliki kelebihan […]

The post Segini Harga Sewa Jet Pribadi untuk Liburan Akhir Tahun appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Menikmati liburan akhir tahun dengan pengamalan yang tak terlupakan merupakan keinginan setiap orang yang dilakukan dengan berbagai cara.

Salah satu cara menikmati liburan adalah dengan menggunakan transportasi pribadi yang bisa memberikan pengalaman baru serta privasi liburan bersama keluarga yang menyenangkan. Hal itu bia dilakukan dengan memilih jet pribadi sebagai alat transportasinya.

Segini Harga Sewa Jet Pribadi untuk Liburan Akhir Tahun

Jet pribadi memiliki kelebihan seperti penumpang terbatas dan menawarkan kenyamanan lebih baik dibanding penerbangan komersial biasa. Orang yang menyewa jet pribadi berhak untuk duduk di seluruh kursi yang ada di pesawat tersebut. Kursi yang disediakan di jet pribadi juga lebih nyaman dan berukuran lebih besar.

Pada jet pribadi jenis tertentu bahkan disediakan pula kamar tidur khusus. Untuk urusan waktu juga lebih efisien. Itulah kenapa jet pribadi banyak dipilih orang kaya yang super sibuk, yang mengutamakan waktu karena harus banyak pergi ke berbagai tempat.

Bagi Brava Listeners yang ingin menikmati sederet fasilitas mewah tersebut tentu biaya yang mesti dikeluarkan tidak sedikit. Berikut harga sewa jet pribadi versi Air Charter Service, seperti dilansir The Travel.

Segini Harga Sewa Jet Pribadi untuk Liburan Akhir Tahun

– Jet ukuran kecil (4-6 penumpang): US$1.300-3.000 per jam terbang.
– Jet ukuran sedang (9 penumpang): US$4.000-8.000 per jam terbang.
– Jet pribadi yang lebih besar (14-19 penumpang): US$8.000-13.000 per jam terbang.

Harga sewa jet pribadi per jam tersebut sudah termasuk bayaran pilot, bahan bakar, penanganan di bandara, sampai biaya operasional pesawat. Tertarik untuk menyoba jet pribadi Brava Listeners?

Baca Juga: Cristiano Ronaldo: Mimpi Terbesar Dalam Karier Saya Itu Berakhir

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

The post Segini Harga Sewa Jet Pribadi untuk Liburan Akhir Tahun appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/segini-harga-sewa-jet-pribadi-untuk-liburan-akhir-tahun/feed/ 1
Perusahaan Penyewaan Jet Pribadi Kebanjiran Pesanan Menjelang Perayaan Idul Fitri https://bravaradio.com/perusahaan-penyewaan-jet-pribadi-kebanjiran-pesanan-menjelang-perayaan-idul-fitri/ https://bravaradio.com/perusahaan-penyewaan-jet-pribadi-kebanjiran-pesanan-menjelang-perayaan-idul-fitri/#comments Tue, 26 Apr 2022 07:28:32 +0000 https://bravaradio.com/?p=45357 Perayaan Idul Fitri tahun 2022 akan terasa lebih istimewa, pasalnya untuk pertama kalinya sejak pandemi Covid-19 pemerintah mengizinkan masyarakat Indonesia untuk mudik. Beberapa sarana transportasi pun bisa menjadi pilihan untuk pulang kampung seperti mobul, kereta, kapal feri hingga pesawat jet pribadi. Jelang libur Idul Fitri, sejumlah perusahaan penyewaan pesawat jet mulai kebanjiran pesanan. Salah satunya […]

The post Perusahaan Penyewaan Jet Pribadi Kebanjiran Pesanan Menjelang Perayaan Idul Fitri appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Perayaan Idul Fitri tahun 2022 akan terasa lebih istimewa, pasalnya untuk pertama kalinya sejak pandemi Covid-19 pemerintah mengizinkan masyarakat Indonesia untuk mudik.

Beberapa sarana transportasi pun bisa menjadi pilihan untuk pulang kampung seperti mobul, kereta, kapal feri hingga pesawat jet pribadi. Jelang libur Idul Fitri, sejumlah perusahaan penyewaan pesawat jet mulai kebanjiran pesanan. Salah satunya dialami Indojet Sarana Aviasi yang berbasis di Bali.

Perusahaan Penyewaan Jet Pribadi Kebanjiran Pesanan Menjelang Perayaan Idul Fitri

Stefanus Gandi selaku Direktur Indojet Sarana Aviasi mengatakan permintaan perjalanan udara dengan menyewa jet pribadi atau private jet untuk periode lebaran tahun ini memiliki peminat yang tinggi. Setidaknya 20% lebih tinggi di bandingkan bulan biasa.

“Kami mencatat ada tren peningkatan permintaan di kisaran angka 20% lebih tinggi di bandingkan bulan Februari hingga April tahun ini,” ujar Stefanus mengutip dari CNBC Indonesia, Senin (25/4/2022).

Perusahaan Penyewaan Jet Pribadi Kebanjiran Pesanan Menjelang Perayaan Idul Fitri

Stefanus Gandi juga mengatakan bahwa khusus pada bulan Mei mendatang, Indojet telah menerima permintaan perjalanan dengan rute sejumlah kota di Indonesia, baik untuk tujuan mudik maupun wisata. Adapun tujuan favorit para penyewa pesawat jet pribadi meliputi daerah Surabaya, Yogyakarta, Bali, Banjarmasin, Labuan Bajo, dan Tambolaka.

Baca Juga: Alasan Elon Musk Beli Twitter Meski Sudah Memiliki Tesla dan SpaceX

Selain tujuan mudik dan wisara di dalam negeri, peningkatan permintaan perjalanan dengan tujuan Singapura saat ini juga sudah mulai menggeliat. Mengenai biaya, Indojet membanderol sekitar US$ 16.000 atau sekitar Rp 230 juta hingga US$ 49.000 atau setara denga Rp 706,9 juta. Harga ini tergantung jenis pesawat terbang, rute dan kapasitas penumpang.

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

The post Perusahaan Penyewaan Jet Pribadi Kebanjiran Pesanan Menjelang Perayaan Idul Fitri appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/perusahaan-penyewaan-jet-pribadi-kebanjiran-pesanan-menjelang-perayaan-idul-fitri/feed/ 1
3 Pesawat jet pribadi mewah https://bravaradio.com/3-pesawat-jet-pribadi-mewah/ https://bravaradio.com/3-pesawat-jet-pribadi-mewah/#respond Tue, 31 Oct 2017 02:51:52 +0000 https://bravaradio.com/?p=9608 Mari intip tiga jet mewah para miliarder.

The post 3 Pesawat jet pribadi mewah appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Jet pribadi merupakan cara ternyaman dalam hal berpergian. Banyak tipe jet pribadi yang beredar, namun tidak semua memberikan kenyamanan yang maksimal.

Berikut 3 jet pribadi mewah yang memberikan kenyamanan maksimal bagi penumpangnya.

1. Boeing Bussiness Jet 747-8

Boeing Bussiness Jet 747-8
Boeing Bussiness Jet 747-8 | sumber boeing.com

Pesawat ini merupakan pesawat yang diklaim memiliki kabin terbesar dari segala pesawat jet pribadi lainnya. Pesawat ini juga dapat menampung setidaknya 100 orang.

Pesawat ini juga memiliki tampilan dalam layaknya seperti di rumah, ataupun khusus bisnis. Tidak hanya itu, terdapat 2 pilihan meja makan, yaitu formal dan kasual. Secara keseluruhan, pesawat ini memiliki panjang 63.2 m.

2. Embraer Lineage 1000E

Embraer Lineage 1000E
Embraer Lineage 1000E | sumber embraerexecutivejets.com

Pesawat ini diklaim memiliki kabin 2,5 kali lebih besar dari ultra-long-range jet lainnya. Tidak hanya itu, pesawat ini juga diakui lebih hemat 20% dari segi biaya operasi dari jet pribadi lainnya.

Pesawat ini juga memiliki 5 zona kabin yang dapat diatur menjadi multi-cabin lounge, meja makan, dan bahkan master suite lengkap dengan queen-size bed dan walk-in shower. Terdapat 19 kursi di dalam pesawat ini. Panjang pesawat ini 36,24 m

3. Gulfstream G650

Gulfstream G650
Gulfstream G650 | sumber gulfstream.com

Gulfstream G650 merupakan jet pribadi yang diklaim terbang dengan lebih dari 92% kecepatan suara. Kabin setinggi 3 meter membuat pesawat ini nyaman ditumpangi setidaknya 18 penumpang.

Pesawat ini memiliki panjang 30.41 meter. Gulfstream mengaku bahwa pesawat ini membuat penumpang dapat bernafas dengan rileks walau di ketinggian 13 meter karena ketinggian kabin yang pendek.

[teks Bimo Wicaksana / sumber berbagai sumber | foto tertera]

Baca juga:
10 Jam tangan terbaik di Basel World 2017
Menikmati musim dingin di Eropa
Bulgari luncurkan aksesori bernuansa New York

The post 3 Pesawat jet pribadi mewah appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/3-pesawat-jet-pribadi-mewah/feed/ 0