Volkswagen – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Tue, 04 May 2021 09:50:58 +0000 en-US hourly 1 Volkswagen Akan Merancang Chip Mobil Self-Driving https://bravaradio.com/volkswagen-akan-merancang-chip-mobil-self-driving/ https://bravaradio.com/volkswagen-akan-merancang-chip-mobil-self-driving/#respond Tue, 04 May 2021 09:50:58 +0000 https://bravaradio.com/?p=41593 Di zaman yang semakin berkembang, teknologi pun semakin canggih. Munculnya mobil listrik yang lebih ramah lingkungan hingga kecanggihan mobil self driving menunjukkan manusia akan lebih dimudahkan dan dimanjakan oleh teknologi. Mobil self-driving sendiri menggabungkan software berupa teknologi chip dan hardware sebagai mesin serta mobil itu sendiri. Volkswagen menjadi salah satu brand yang akan merilis mobil […]

The post Volkswagen Akan Merancang Chip Mobil Self-Driving appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Di zaman yang semakin berkembang, teknologi pun semakin canggih. Munculnya mobil listrik yang lebih ramah lingkungan hingga kecanggihan mobil self driving menunjukkan manusia akan lebih dimudahkan dan dimanjakan oleh teknologi. Mobil self-driving sendiri menggabungkan software berupa teknologi chip dan hardware sebagai mesin serta mobil itu sendiri.

Volkswagen Mobil Self-Driving

Volkswagen menjadi salah satu brand yang akan merilis mobil self-driving. Rencananya Volkswagen akan memproduksi chip nya sendiri untuk mobil self-driving.

Chip yang akan diproduksi juga memiliki kemampuan kecanggihan yang tinggi. Dilansir Hypebeast.com, CEO Volkswagen mengatakan bahwa produksi chip sendiri ini akan menghasilkan kinerja yang optimal dari perangkat lunak (chip) dan perangkat keras (mobilnya) dari satu pihak.

Volkswagen Mobil Self-Driving

Walaupun kesannya akan memproduksi chip sendiri, nyatanya perusahaan ini akan dibantu pembuatan chip-nya tetapi Volkswagen menginginkan perancangan hingga hak desain miliki Volkswagen. Rencananya akan menggunakan divisi software Cariad.

Perencanaan ini mengikuti jejak kemajuan Apple dan Tesla yang memproduksi segala sesuatunya sendiri dan menggunakan nama sendiri.

Baca Juga : Rumah Mewah Tom Cruise Di Gunung Akan Dijual Seharga Rp 570 M

Apakah Brava Listeners tertarik untuk memiliki mobil self-driving?

The post Volkswagen Akan Merancang Chip Mobil Self-Driving appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/volkswagen-akan-merancang-chip-mobil-self-driving/feed/ 0
Volkswagen Up GTI, makin futurustik! https://bravaradio.com/volkswagen-gti-makin-futurustik/ https://bravaradio.com/volkswagen-gti-makin-futurustik/#respond Thu, 22 Jun 2017 07:38:34 +0000 https://bravaradio.com/?p=20949 Mobil Volkswagen tersebut memiliki kecepatan maksimal hingga 182 kpj dengan sistem transmisi 6 percepatan

The post Volkswagen Up GTI, makin futurustik! appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Kemunculan mobil konsep dari Volkswagen pada ajang The Worthsee GTI Festival di Austria membuat banyak orang berdecak kagum. Model GTI pertama kali diperkenalkan di tahun 1970-an dimana model tersebut merupakan model tercepat di seluruh jalanan di dunia khususnya di German motorways. Ketika produsen mobil mewah lainnya berlomba-lomba membuat mobil sport, Volkswagen justru berbeda.

Memiliki bobot kurang dari 1 ton ( 810 kg) dengan warna khas GTI yakni Diamond Silver dan Mars Red, mobil konsep ini dipersenjatai oleh mesin 3 silinder berkapasitas 1.000cc. Mobil tersebut mampu mengeluarkan tenaga sebesar 110 hp dan mampu berakselerasi dari 0-100 kpj hanya dalam watu 9.0 detik saja. Berdasarkan data statistik, mobil kompak Volkswagen tersebut memiliki kecepatan maksimal hingga 182 kpj dengan sistem transmisi 6 percepatan.

Emblem GTI sendiri ditempatkan di bagian grill depan yang berdesain seperti sarang lebah serat di bagian kaca belakang Volkswagen Up GTI. Tampilan belakang dari mobil konsep ini sangatlah futuristik, penggunaan kaca belakang yang besar dengan lampu pengereman yang dibuat menyatu dengan kaca memberikan kesan modern maksimal.

Velg berukuran 17 inci yang hanya memiliki jarak yang sedikit dengan spakbor membuat mobil ini nampak sangat proporsional ditambah dengan penggunaan spion beraksen hitam yang melancip. Bagian dalam dari VW Up GTI akan dibalut oleh kulit mulai dari jok, kemudi, hingga tuas gigi.

Di Eropa sendiri Volkswagen akan menyediakan dua pilihan model yakni 2 pintu maupun 4 pintu. Belum ada harga pasti untuk mendapatkan mobil kompak dari Volkswagen ini namun diperkirakan sekitar 19.300 US$.

Source: Autocar Indonesia

Brava Listeners, terus dengarkan Brava Radio di 103.8 FM atau bisa melalui streaming di sini.

Baca juga:
Ketagihan keju sama bahaya dengan kecanduan heroin
Destinasi Liburan berdasarkan shio Anda di tahun 2017
Danny Oei Wirianto: Bisnis tidak harus langsung jadi unicorn

 

The post Volkswagen Up GTI, makin futurustik! appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/volkswagen-gti-makin-futurustik/feed/ 0
Mobil masa depan dari Volkswagen https://bravaradio.com/mobil-masa-depan-dari-volkswagen/ https://bravaradio.com/mobil-masa-depan-dari-volkswagen/#respond Mon, 05 Dec 2016 01:20:51 +0000 https://bravaradio.com/?p=10107 Diklaim akan menjadi generasi penerus dan menggantikan CC (Comfort Coupe) dan Phaeton

The post Mobil masa depan dari Volkswagen appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Volkswagen berupaya mengubah image sebagai produsen kendaraan bermasalah terkait emisi produk diesel. Belum lama ini, diberitakan bahwa produsen mobil Jerman itu merilis gambar sedan masa depannya, Arteon.

Mobil ini diklaim akan menjadi generasi penerus dan menggantikan CC (Comfort Coupe) dan Phaeton.

Arteon sendiri merupakan gabungan dari dua kata ‘Art’ yang mendeskripsikan keindahan serta ‘Eon’ yang mendefinisikan model premium dari VW.

Pihak VW sendiri kabarnya akan berencana untuk memperkenalkan mobil konsep Arteon ini pada ajang Geneva Motor Show, yang diselenggarakan pada bulan Maret 2017 mendatang.

Arteon akan hadir dengan mengadopsi beberapa desain khas dari CC. Sebagai mobil coupe yang khas, CC memang tidak diarahkan untuk terjual banyak.

Namun melalui CC, VW ingin menunjukkan sebuah gaya mini sedan dengan kursi mungil di bagian belakang, headroom yang terbatas, serta kapasitas bagasi yang cocok dan pas.

Pihak VW mengungkapkan bahwa Arteon ini tak akan lagi hadir dengan dilengkapi frame jendela seperti pada CC.

Namun kabarnya, dikatakan bahwa bagasinya akan lebih besar dan tampilan desinnya akan memperlihatkan kesan yang begitu ekspresif.

Sedan yang baru ini merupakan versi revolusi dari arsitektur MLB yang sudah digunakan pada model Passat untuk pasar Eropa dan kendaraan lain. Mobil yang akan melakukan debut internasional ini akan seperti CC model 2018.” demikian pernyataan VW, dikutip dari Autoblog.

Banyak yang memprediksi bahwa Arteon akan mengandalkan mesin berteknologi hybrid di mana mesin tersebut akan dikolaborasikan antara mesin bensin V6 dengan motor listrik.

Di sisi lain, untuk sektor rodanya akan menggunakan bahan Alloy berdiameter 19 inci dan lampu LED Matrix serta dilengkapi pula dengan lampu indikator yang menggunakan gaya khas dari Audi.

Brava Listeners, terus dengarkan Brava Radio di 103.8 FM atau bisa melalui streaming di sini. [teks Andre Fransisco / sumber semisena.com | foto autocar.co.uk]

Baca juga:
Nafsiah Mboi: Efektivitas penanggulangan AIDS
Barcelona akan mendatangkan Darijo Srna ke Camp Nou
Kumpulan fakta mengenai AIDS

The post Mobil masa depan dari Volkswagen appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/mobil-masa-depan-dari-volkswagen/feed/ 0
#PinkBeetle , kendaraan yang menggunakan tagar dalam namanya https://bravaradio.com/pinkbeetle-kendaraan-yang-menggunakan-tagar-dalam-namanya/ https://bravaradio.com/pinkbeetle-kendaraan-yang-menggunakan-tagar-dalam-namanya/#respond Fri, 17 Jun 2016 08:53:44 +0000 https://bravaradio.com/?p=7898 Volkswagen memberikan keunikan pada produk edisi terbarunya. Dengan menggunakan tagar, #PinkBeetle siap mencuri hati Anda.

The post #PinkBeetle , kendaraan yang menggunakan tagar dalam namanya appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Brava Listeners, Volkswagen mengeluarkan model terbarunya dengan cara yang unik. Kendaraan yang diproduksi kali ini menggunakan tagar dalam namanya.

Volkswagen Beetle 2017 edisi terbatas ini disebut #PinkBeetle. Selain keunikan pada nama yang menggunakan tagar, kendaraan ini juga memiliki warna yang tidak biasa.

#PinkBeetle memiliki warna Fuchsia Metallic Pink. Dengan kap mobil hitam, kendaraan ini dilengkapi dengan lampu utama bi-xenon, dan berbagai lampu LED di bagian belakang mobil dan dekat plat mobil.

Kendaraan unik ini juga memiliki 4 mesin cylinder kapasitas 1,8liter, dan juga berkekuatan 170 tenaga kuda. Selain itu, #PinkBeetle dilengkapi dengan 6,3inch layar sentuh standard system yang terhubung dengan Apple CarPlay atau Android Auto.

#PinkBeetle mulai dipasarkan pada musim gugur tahun ini.

[teks onne / berbagai sumber | foto autoevolution.com]

The post #PinkBeetle , kendaraan yang menggunakan tagar dalam namanya appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/pinkbeetle-kendaraan-yang-menggunakan-tagar-dalam-namanya/feed/ 0
Volkswagen T6 Diperkenalkan ke Publik https://bravaradio.com/volkswagen-t6-diperkenalkan-ke-publik/ https://bravaradio.com/volkswagen-t6-diperkenalkan-ke-publik/#respond Fri, 17 Apr 2015 11:35:59 +0000 https://bravaradio.com/?p=3223 Tampang Volkswagen T6 sangat familiar, mobil van ini memiliki tampilan fascia depan dengan grill yang tipis, lampu utama yang besar dan logo besar VW

The post Volkswagen T6 Diperkenalkan ke Publik appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Volkswagen T6
Volkswagen T6

Tampang Volkswagen T6 sangat familiar, mobil van ini memiliki tampilan fascia depan dengan grill yang tipis, lampu utama yang besar dan logo besar VW di bagian tengah yang dilapis krom. Bergerak lebih jauh ke belakang, kita bisa melihat fender membulat, garis tajam dan tailgate baru dengan spoiler yang terintegrasi.

Perubahan besar terjadi pada bagian kabin, yaitu bahan material berkualitas tinggi dengan desain yang lebih baik. Pada bagian dashboard tertanam sistem infotainment berteknologi tinggi dengan layar 6.33 inci dengan proximity sensor yang mendeteksi gerakan tangan pada touchscreen untuk memindahkan settingan sesuai keinginan.

Untuk urusan jantung pacu, Volkswagen T6 menggunakan mesin diesel baru TDI 2.0 liter yang dirancang khusus untuk perjalanan jauh dan medan berat. Mesin ini terdiri dalam beberapa pilihan yaitu dengan output 84 ps, 102 ps, 150 ps dan 204 ps. Selain itu juga terdapat mesin bensin 4 silinder yang memiliki output 150 ps dan 204 ps.

Mobil van ini dilengkapi dengan fitur adaptive cruise control, suspensi yang bisa diatur dan sistem City Emergency Braking yang berfungsi untuk mencegah atau mengurangi resiko kecelakaan. Konsumen juga bisa memesan sistem Light Assist yang membuat lampu utama secara otomatis meredup saat melewati lalu lintas yang padat.

Untuk merayakan peluncuran model baru ini, Volkswagen akan menawarkan varian edisi terbatas yang disebut “Generation SIX” yang memiliki fitur Multivan Comfortline dan fitur LED lampu, kaca film dan aksen krom pada beberapa bagian. Konsumen juga bisa memilih warna cat two-tone dan velg 18 inci dengan model retro.

Edisi khusus ini juga menawarkan pilihan jok Alcantara two-tone, kemudi yang dibalut dengan kulit dan sistem AC otomatis. Volkswagen T6 sudah bisa dipesan dengan harga € 23.035 atau setara dengan Rp. 317,9 Juta. [teks Wike Furyandi]

Sumber: autocarindonesia.com

The post Volkswagen T6 Diperkenalkan ke Publik appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/volkswagen-t6-diperkenalkan-ke-publik/feed/ 0