Tesla Kuasai Penjualan Mobil Listrik Dunia di Awal 2023

180
Tesla Kuasai Penjualan Mobil Listrik Dunia di Awal 2023

Sejumlah produsen mobil listrik bersaing dalam penjualan di kuartal pertama 2023. Tesla masih menjadi produsen mobil listrik dengan penjualan terbesar di dunia hingga saat ini.

Semakin banyaknya beredar, persaingan kendaraan listrik di dunia kini kian ketat. Namun begitu, Tesla masih berada di posisi puncak dari segi penjualan kendaraan listrik mereka.

Dilansir dari Tridens Technology, awal tahun 2023 ini Tesla berhasil menjual sebanyak 422,875 unit mobil listrik. Model Tesla yang paling banyak diminati adalah Tesla Model Y/3 yang terjual sebanyak 412,180 unit.

Tesla Kuasai Penjualan Mobil Listrik Dunia di Awal 2023

Sementara itu, Model X/S berhasil terjual sebanyak 10.695 unit di seluruh dunia. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan penjualan mobil listrik Tesla pada tahun lalu.

Penjualan Tesla mengalami peningkatan sebesar 36% apabila dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu atau Year-over-Year (yoy). Tesla telah memperoleh pendapatan sebesar 23,3 miliar dolar AS pada kuartal pertama 2023.

Di peringkat kedua penjualan kendaraan listrik terbanyak di dunia kuartal pertama 2023 ditempati oleh perusahaan mobil listrik asal China, BYD. Dilansir dari Insideevs, peningkatan besar diraih BYD dengan angka penjualan yoy sebesar 85% di kuartal I 2023 sebanyak 264.647 unit.

Kemudian selanjutnya ada Volkswagen Group yang terdiri atas VW, Audi, Porsche, Skoda, Seat/Cupra, dan Volkswagen Commercial Vehicle. Total, kendaraan listrik Volkswagen Group terjual sebanyak 140,852 unit di awal tahun 2023 ini.

Baca Juga: Jangan Injak Rem Saat Pecah Ban di Tol, Ini Tipsnya

Berikut penjualan BEV di dunia pada kuartal I tahun 2023:

1. Tesla: 422.875 unit (meningkat 36% yoy)

2. BYD: 264.647 unit (meningkat 85% yoy)

3. Volkswagen Group: 140. 852 unit (meningkat 43% yoy)