VAR dan Goal Line Technology Diterapkan di Piala Dunia U-17 2023

98
VAR dan Goal Line Technology Diterapkan di Piala Dunia U-17 2023

Brava Listeners, Indonesia yang menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 telah mempersiapkannya dengan matang mulai dari stadion hingga teknologi pendukungnya.

Terbaru, video assistan referee atau VAR dan teknologi garis gawang yang disebut goal line technology akan diterapkan di Piala Dunia U-17 2023 pada 10 November sampai 2 Desember 2023 mendatang.

VAR dan Goal Line Technology Diterapkan di Piala Dunia U-17 2023

Ajang ini akan digelar di empat kota dan stadion berbeda. Empat stadion itu adalah Jakarta Internastional Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Dalam pengumuman pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta, Selasa (3/10), Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan penggunaan VAR jadi kewenangan FIFA.

“Ya itu memang kan otoritas dari FIFA-nya langsung. Bukan dari kami. Kita ini sebagai penyelenggara semua payungnya di bawah FIFA,” ujar Erick Thohir.

VAR dan Goal Line Technology Diterapkan di Piala Dunia U-17 2023

Kemudian menurut CEO Visual Indomedia Produksi (VIP) Indra Yudhistira, pihaknya terlibat dalam penggunaan VAR dan goal line technology ini untuk Piala Dunia U-17. VIP merupakan anak perusahaan Emtek Grup selaku pemegang hak siar turnamen.

Baca Juga: Tim Eropa Rebut Piala Ryder Cup 2023 dari Amerika Serikat

“Jadi tim VAR FIFA itu akan berhubungan dengan tim produksi kami, jadi kami menaruh kamera juga di ruangan VAR. Tim VAR dari FIFA, mereka bawa alat-alatnya, itu ditaruh di sebelah control room kami,” kata Indra dikutip dari Antara