Wujud Replika Mobil Balap Formula E Jakarta Ditampilkan

180

Replika mobil balap Formula E Jakarta dipamerkan di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (26/5/2022). Mobil tersebut nantinya akan menjadi salah satu contoh mobil balap Formula E yang akan digelar di Sirkuit Ancol, Sabtu (4/6) mendatang.

Mobil balap yang dipamerkan adalah Gen 2 Formula E. Mobil ini sebelumnya pernah dipakai untuk balapan, namun dikarenakan sudah tidak terpakai, Gen 2 Formula E ini ‘dipensiunkan’ sebagai unit replika.

“Mobil ini bekas balap dan sudah tidak dipakai lagi. Lalu menjadi unit replika yang dipamerkan ke khalayak ramai,” kata Ketua Komite Penyelenggara Formula E Jakarta, Sahroni, Kamis (26/5).

Wujud Replika Mobil Balap Formula E Jakarta Ditampilkan

Replika mobil Formula E ini rencananya akan dipamerkan di Bundaran HI ketika hari bebas kendaraan bermotor atau Car Free Day (CFD). Dipamerkannya mobil Formula E ini agar masyarakat mengetahui tentang mobil berteknologi ramah lingkungan ini.

“Kami akan pamerkan pada akhir pekan ini secara umum sehingga yang penasaran dan belum ada bayangan terkait Formula E, inilah mobilnya,” ungkap Sahroni.

“Rencana di Bundaran HI. Setelah izin keluar baru kami pajang,” tambahnya.

Wujud Replika Mobil Balap Formula E Jakarta Ditampilkan

Spesifikasi dari unit replika mobil balap ini sama seperti yang digunakan oleh para pembalap yang nantinya berlaga di Formula E Jakarta. Bulan Oktober ini, mobil balap Gen 3 akan dilaunching untuk seri balap 2023, yang memiliki kecepatan mencapai 240km per jam.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

Redaksi