Menjelang datangnya bulan suci Ramadan, klub Premier League, Chelsea akan menggelar buka puasa bersama di stadion Stamford Bridge. Ini membuat Chelsea menjadi klub Premier League pertama yang akan adakan buka puasa bersama.
Dilansir dari laman resmi klub,kegiatan buka puasa bersama akan turut mengundang jamaah masjid di London, fans musim, serta pelajar untuk hadir di stadion kebanggaan mereka, Stamford Bridge. Acara buka puasa bersama ini diadakan pada Minggu (26/3).
We’re excited to announce that we are hosting an Open Iftar in partnership with the @RamadanTent Project! ☪️
We’ll be the first PL club to ever host an Iftar at their stadium and we look forward to welcoming our local Muslim community.#GamesForEquality
— Chelsea FC (@ChelseaFC) March 13, 2023
“Chelsea Foundation akan menyelenggarakan buka puasa bersama di sisi lapangan Stamford Bridge pada Minggu, 26 Maret. Ini akan menjadi yang pertama bagi klub dan stadion Premier League,” tulis pihak The Blues dalam pernyataannya.
Baca Juga: Jelang Piala Dunia U-20, FIFA Akan Pasang VAR di 6 Stadion Indonesia
Chelsea bekerja sama dengan Ramadan Tent Project dengan menggelar acara buka puasa bersama. Kepala Yayasan Chelsea, Simon Taylor mengungkapkan bahwa acara ini digelar untuk mempromosikan toleransi dalam beragama.
“Saya dengan senang hati mengumumkan acara buka puasa kami yang digagas bersama Tent Project dan kami sangat bangga menjadi klub Premier League pertama yang melakukannya,” ujar Taylor.
“Mengenal Ramadan dan komunitas Muslim adalah aspek penting dari pekerjaan kami dalam mempromosikan toleransi beragama dan saya berharap dapat menyambut semua orang pada Minggu 26 Maret.”
- Jelajah Dunia Selama 24 Hari dengan Jet Pribadi, Biaya Rp 3 Miliar - Sep 29, 2023
- Joe Biden Ungkap Ancaman Gerakan yang Dipopulerkan Trump Bagi Demokrasi AS - Sep 29, 2023
- Hari Jantung Sedunia 2023: Use Heart, Know Heart - Sep 29, 2023