Malaysia tidak mengundang timnas Indonesia untuk mengikuti turnamen Piala Merdeka 2023. Padahal, timnas Indonesia tak pernah absen dari turnamen yang diselenggarakan oleh Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) itu.
Piala Merdeka 2023 merupakan turnamen yang diadakan untuk memperingati Hari Kemerdekaan Malaysia yang akan berlangsung pada September 2023 mendatang. Piala Merdeka 2023 diikuti oleh empat negara, yang terdiri dari satu tim dari Asia Barat dan tiga tim Asia Tenggara, termasuk Malaysia.
Negara dari Asia Barat yang kemungkinan akan mengikuti Piala Merdeka antara Suriah (peringkat ke-90) atau Palestina (peringkat ke-93). Sementara itu, negara Asia Tenggara yang diundang oleh Mayalsia adalah Thailand (peringkat ke-111) dan Vietnam (peringkat ke-96).
Ketua Komite Kompetisi FAM, Mohd Firdaus Mohamed, mengungkapkan bahwa kompetisi Piala Merdeka 2023 hanya diikuti oleh negara yang memiliki peringkat FIFA diatas Malaysia.
“Saya pribadi melihat dua tim Asia Tenggara seperti Vietnam dan Thailand yang benar-benar punya kualitas dan standar permainan di level Asia,” kata Firdaus, dilansir dari media Malaysia Metro.
“Jika kita melihat kepada gelaran Piala AFF terbaru, performa kedua tim memang benar-benar berada di standar Asia dan kami bisa mengundang mereka ke Piala Merdeka. Sebab, kami menginginkan kompetisi ini sebagai ranah persiapan menjelang Piala Asia juga.”
Timnas Indonesia pun tidak diikutsertakan dalam Piala Merdeka 2023. Kemungkinan tidak diundangnya Malaysia karena memiliki peringkat di bawah Malaysia. Timnas Malaysia berada di peringkat ke-145 dunia., sementara Indonesia berada di peringkat ke-151.
- Jelajah Dunia Selama 24 Hari dengan Jet Pribadi, Biaya Rp 3 Miliar - Sep 29, 2023
- Joe Biden Ungkap Ancaman Gerakan yang Dipopulerkan Trump Bagi Demokrasi AS - Sep 29, 2023
- Hari Jantung Sedunia 2023: Use Heart, Know Heart - Sep 29, 2023