Brava Listeners, Timnas Indonesia U-22 memiliki potensi besar untuk keluar sebagai juara grup di SEA Games 2023.
Hal tersebut karena Indonesia terhindar dari grup neraka setelah berlangsungnya undian cabang sepak bola SEA Games 2023 pada Rabu (5/4) sore WIB.
Dari hasil undian, Timnas Indonesia U-22 yang menempati pot dua masuk ke grup A. Tim asuhan Indra Sjafri satu grup dengan tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Sementara itu, lawa berat Indonesia di Asia Tenggara seperti Thailand dan Vietnam berada di grup B bersama Malaysia, Singapura dan Laos.
Timnas Indonesia U-22 kini masih terus melakukan persiapan jelang tampil di SEA Games 2023. Nantinya pelatih Indra Sjafri akan memilih 20 pemain untuk berjuang meraih medali emas SEA Games 2023.
Sebagai informasi, Indonesia menempati peringkat ketiga di SEA Games 2021. Tim Merah Putih terakhir kali jadi juara pada SEA Games tahun 1991 di Manila, Filipina.
Baca Juga: Ini Dia Bahan Rahaisa Lukisan Legendaris Leonardo da Vinci
Selanjutnya, Cabang sepak bola putra SEA Games 2023 akan dimulai 29 April di Stadion Olimpiade dan Stadion Prince. Final akan digelar 16 Mei mendatang.
Grup A
Kamboja
Indonesia
Myanmar
Filipina
Timor Leste
Grup B
Vietnam
Thailand
Malaysia
Singapura
Laos
- 5 Makanan Ini Perlu Dihindari Setelah Workout - Oct 23, 2023
- Ini Dia 5 Selebritas yang Tidak Mau Wariskan Harta ke Anaknya - Oct 20, 2023
- 3 Manfaat Mendengarkan Musik Jazz untuk Kesehatan Tubuh - Oct 19, 2023