Piala Dunia 2022 di Qatar Melarang Alkohol di Dalam Stadion, Ini Solusinya!

72

Piala Dunia 2022 di Qatar telah melarang adanya alkohol di dalam stadion selama pertandingan berlangsung. Sebuah solusi pun sudah disiapkan oleh panitia penyelenggara dengan menyediakan tempat untuk suporter yang ingin minum bir.

Sebagai negara yang mayoritas penduduknya beragama muslim, Qatar telah melarang keberadaan alkohol di Piala Dunia 2022. Di Qatar sendiri meminum alkohol di tempat umum merupakan tindakan ilegal.

Meski begitu, pihak panitia telah menyiapkan solusi bagi para suporter dari negara-negara di luar Qatar yang meminum alkohol. Dilansir dari Reuters, Qatar akan menyediakan tempat khusus atau fan zone yang disiapkan untuk para suporter menenggak alkohol.

Piala Dunia 2022 di Qatar Melarang Alkohol di Dalam Stadion, Ini Solusinya!

Namun begitu, suporter tetap tidak diperbolehkan untuk meminum alkohol di dalam stadion. Penonton hanya diperbolehkan meminum alkohol sebelum atau sesudah pertandingan selesai. Penjualan alkohol pun disediakan di waktu-waktu tertentu.

“Di stadion, rencananya belum final, tapi diskusi saat ini adalah mengizinkan suporter minum bir saat tiba dan ketika meninggalkan stadion, namun bir tak akan disajikan di dalam stadion dan selama pertandingan,” ujar seorang sumber kepada Reuters.

“Tak seperti Piala Dunia yang sudah-sudah, bir tak akan disediakan sepanjang hari, namun hanya dijual di waktu-waktu yang sudah ditetapkan.” tambahnya.

Saat ini ada beberapa tempat yang bisa dipakai untuk meminum bir di sekitar stadion seperti fan zone di Al Bidda Park dan sudut bekas Doha Golf Club yang jaraknya beberapa kilometer dari stadion.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

Redaksi