Sembuh Dari Cedera, Tiger Woods dan Putranya Berhasil Finish Sebagai Runner-Up PNC Championship

79
Tiger Woods dan Putranya Berhasil Finish Sebagai Runner-Up PNC Championship

Lama tidak beraksi di turnamen Golf, Tiger Woods akhirnya kembali dengan mengikuti turnamen PNC Championship bersama putranya yang berusia 12 tahun, Charlie Woods. Ia dan putranya berhasil finis urutan kedua di PNC Championship.

Tiger Woods sebelumnya mengalami cedera yang cukup serius hingga mengancam karirnya di dunia golf. Pada Februari silam, ia mengalami kecelakaan mobil yang membuatnya hampir kehilangan kakinya,

Namun, saat ini kondisinya sudah benar-benar pulih dari cedera. Hal ini terlihat dari turnamen yang kembali dia ikuti bersama anaknya Charlie Woods di PNC Championship.

Tiger Woods dan Putranya Berhasil Finish Sebagai Runner-Up PNC Championship

Tiger Woods tampil cukup baik dengan menorehkan 11 birdie berturut-turut untuk mencatat 57 pukulan bersama anaknya itu. Catatan ini membuat Tiger Woods dan Charlie Woods finish sebagai runner-up di PNC Championship.

“Saya senang dan bersyukur bisa melakukan ini. Sungguh luar biasa,” kata Woods dikutp dari Reuters.

“Saya masih punya kaki yang sempat dipertanyakan untuk sementara waktu, dan itu berfungsi. Saya hanya lelah sekali. Saya tidak terbiasa dengan ini,” ucapnya.

Buah tak jatuh jauh dari pohonnya, seperti itulah penggambaran yang tepat antara Tiger Woods dan sang anak, Charlie Woods. Charlie mampu tampil dengan tenang dengan beberapa kali melepaskan putt yang tepat waktu.

“Charlie memukul bola dengan luar biasa dan membuat sejumlah putt. Dia pegolf dan mitra yang luar biasa.” ujar Tiger Woods.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

Redaksi