timnas indonesia u-20 – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Thu, 30 Mar 2023 04:09:44 +0000 en-US hourly 1 Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pemain Tumpahkan Kesedihan di Medsos https://bravaradio.com/indonesia-gagal-jadi-tuan-rumah-piala-dunia-u-20/ https://bravaradio.com/indonesia-gagal-jadi-tuan-rumah-piala-dunia-u-20/#respond Thu, 30 Mar 2023 04:09:44 +0000 https://bravaradio.com/?p=50823 Pupus sudah harapan menyaksikan timnas Indonesia U-20 berlaga di kancah Piala Dunia U-20 2023. Hal ini menyusul keputusan resmi dari FIFA yang membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. FIFA memutuskan untuk tidak menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 setelah pertemuannya dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Disebutkan bahwa Indonesia […]

The post Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pemain Tumpahkan Kesedihan di Medsos appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Pupus sudah harapan menyaksikan timnas Indonesia U-20 berlaga di kancah Piala Dunia U-20 2023. Hal ini menyusul keputusan resmi dari FIFA yang membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

FIFA memutuskan untuk tidak menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 setelah pertemuannya dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Disebutkan bahwa Indonesia gagal menangani polemik yang belakangan ini terjadi.

Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pemain Tumpahkan Kesedihan di Medsos

Selain itu, FIFA pun akan mengumumkan tuan rumah baru untuk menggantikan Indonesia dalam waktu dekat. Indonesia kemungkinan pun akan disanksi atas pembatalan Piala Dunia U-20 2023 ini.

“Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Presiden Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir, FIFA telah memutuskan, karena situasi saat ini, untuk membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.” bunyi pernyataan di situs FIFA.

“Tuan rumah baru akan diumumkan sesegera mungkin, dengan tanggal turnamen saat ini tetap tidak berubah. Potensi sanksi terhadap PSSI juga dapat diputuskan pada tahap selanjutnya,” tambahnya.

Baca Juga: Jokowi Minta Urusan Olahraga dan Politik Jangan Dicampuradukkan

Beragam kesedihan pun terlihat dalam sosial media mendengar kabar Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Kesedihan pun menghampiri para punggawa timnas Indonesia U-20.

“Terimakasih, puas kah kalian telah menghancurkan salah satu mimpi besar kami.” tulis Rabbani Tasnim dalam Instagram-nya.

“We lost our big dream.” tulis Muhammad Dzakky dalam Insta Story-nya.

“We lost our big dream.” tulis Ronaldo Kwateh dalam Insta Story-nya..

“Kami kecewa tentang gagalnya pildun-20 jangan kalian bilang ‘halah pildun doang hasil give away’ walaupun hasil give away atau apapun yang kalian sebut, kita juga latihan mati-matian, sehari 3-4x latihan. gimana capenya gimana beratnya kalian belum pernah ngerasain. sekarang udah seperti ini…. siapa yang mau disalahkan? bangun!!!! kalian hanya mimpi.” tulis Hokky Caraka dalam Insta Story-nya.

The post Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pemain Tumpahkan Kesedihan di Medsos appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/indonesia-gagal-jadi-tuan-rumah-piala-dunia-u-20/feed/ 0
Timnas Indonesia Gagal di Piala Asia U-20, Ini Rencana Selanjutnya Shin Tae-yong https://bravaradio.com/timnas-indonesia-gagal-di-piala-asia-u-20-ini-rencana-selanjutnya-shin-tae-yong/ https://bravaradio.com/timnas-indonesia-gagal-di-piala-asia-u-20-ini-rencana-selanjutnya-shin-tae-yong/#respond Wed, 08 Mar 2023 04:25:10 +0000 https://bravaradio.com/?p=50370 Timnas Indonesia U-20 dipastikan gagal lolos dari fase grup Piala Asia U-20 2023. Hasil ini didapat setelah skuad Garuda Nusantara bermain imbang 0-0 dengan Uzbekistan pada laga terakhir Grup A di Stadion Istiqlol, Selasa (7/3). Skor imbang tak cukup bagi timnas Indonesia U-20 untuk melaju ke babak perempat final Piala Asia U-20 2023. Sementara itu […]

The post Timnas Indonesia Gagal di Piala Asia U-20, Ini Rencana Selanjutnya Shin Tae-yong appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Timnas Indonesia U-20 dipastikan gagal lolos dari fase grup Piala Asia U-20 2023. Hasil ini didapat setelah skuad Garuda Nusantara bermain imbang 0-0 dengan Uzbekistan pada laga terakhir Grup A di Stadion Istiqlol, Selasa (7/3).

Skor imbang tak cukup bagi timnas Indonesia U-20 untuk melaju ke babak perempat final Piala Asia U-20 2023. Sementara itu dipertandingan lain, Irak juga meraih hasil imbang 1-1 dengan Suriah.

Di klasemen, Indonesia dan Irak sama-sama memperoleh empat poin. Namun, skuad Shin Tae-yong kalah selisih gol dalam head to head dengan Irak.

Timnas Indonesia Gagal di Piala Asia U-20, Ini Rencana Selanjutnya Shin Tae-yong

Meski begitu, timnas Indonesia U-20 harus bangkit karena terdapat turnamen besar yang sedang menunggu Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan. Salah satunya yang terdekat adalah Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Love language Raisa yang Beda Sama Hamish Daud

Pelatih Shin Tae Yong telah menyiapkan rencana guna menghadapi Piala Dunia U-20 2023. Indonesia sendiri ditargetkan lolos dari babak grup pada Piala Dunia U-20.

“Rencana ke depan kami adalah, kami akan memberi waktu istirahat bagi tim,” ujar Shin Tae Yong seusai pertandingan melawan Uzbekistan.

“Lalu setelah itu kami akan melakukan beberapa perubahan di skuad Indonesia,” tambahnya.

Piala Dunia U-20 2023 akan digelar pada 20 Mei sampai 11 Juni mendatang di Indonesia.

The post Timnas Indonesia Gagal di Piala Asia U-20, Ini Rencana Selanjutnya Shin Tae-yong appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/timnas-indonesia-gagal-di-piala-asia-u-20-ini-rencana-selanjutnya-shin-tae-yong/feed/ 0
Timnas Indonesia U-20 Jalani Laga Hidup Mati Lawan Uzbekistan https://bravaradio.com/timnas-indonesia-u-20-jalani-laga-hidup-mati-lawan-uzbekistan/ https://bravaradio.com/timnas-indonesia-u-20-jalani-laga-hidup-mati-lawan-uzbekistan/#respond Tue, 07 Mar 2023 04:48:52 +0000 https://bravaradio.com/?p=50338 Laga hidup mati akan dijalani timnas Indonesia U-20 yang akan melawan tuan rumah Uzbekistan dalam laga terakhir Piala Asia U-20 2023, Selasa (7/3) WIB. Kemenangan menjadi harga mati untuk lolos dari fase grup. Melawan Uzbekistan bukanlah tantangan mudah bagi skuad Garuda Nusantara. Apalagi, Uzbekistan bertindak sebagai tuan rumah serta didukung oleh penonton yang akan memadati […]

The post Timnas Indonesia U-20 Jalani Laga Hidup Mati Lawan Uzbekistan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Laga hidup mati akan dijalani timnas Indonesia U-20 yang akan melawan tuan rumah Uzbekistan dalam laga terakhir Piala Asia U-20 2023, Selasa (7/3) WIB. Kemenangan menjadi harga mati untuk lolos dari fase grup.

Melawan Uzbekistan bukanlah tantangan mudah bagi skuad Garuda Nusantara. Apalagi, Uzbekistan bertindak sebagai tuan rumah serta didukung oleh penonton yang akan memadati stadion.

Meski begitu harapan masih ada bagi skuad asuhan Shin Tae-yong, yang kini telah mengumpulkan tiga poin. Kemenangan baru saja didapatkan olhe timnas Indonesia U-20 saat menundukkan Suriah dengan skor 1-0.

Timnas Indonesia U-20 Jalani Laga Hidup Mati Lawan Uzbekistan

Saat ini Indonesia berada di peringkat ketiga klasemen Piala Asia U20 2023 dengan koleksi tiga poin. Sementara itu, di posisi kedua ada Irak yang hanya berbeda selisih gol dengan Indonesia. Di posisi puncak klasemen diduduki oleh Uzbekistan yang mengumpulkan 2 poin.

Timnas Indonesia U-20 dapat lolos dari fase grup dengan syarat memenangkan laga melawan Uzbekistan. Di sisi lain, Irak gagal meraih poin penuh atas Suriah.

Hasil seri juga mampu membawa Garuda Nusantara ke babak perempat final Piala Asia U-20, asalkan Suriah mampu mengalahkan Irak. Hal itu akan membuat Indonesia menempati posisi kedua klasemen.

Baca Juga: iPhone 14 Pro Jadi Smartphone Terbaik Dunia di Glomo Awards 2023

Laga timnas Indonesia U-20 melawan Uzbekistan U-20 akan disirkan secara langsung di RCTI mulai Selasa (7/3) pukul 21:00 WIB.

The post Timnas Indonesia U-20 Jalani Laga Hidup Mati Lawan Uzbekistan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/timnas-indonesia-u-20-jalani-laga-hidup-mati-lawan-uzbekistan/feed/ 0
Shin Tae-yong Beberkan Faktor Kekalahan Timnas Indonesia U-20 Takluk 0-6 dari Prancis https://bravaradio.com/shin-tae-yong-beberkan-faktor-kekalahan-timnas-indonesia-u-20-takluk-0-6-dari-prancis/ https://bravaradio.com/shin-tae-yong-beberkan-faktor-kekalahan-timnas-indonesia-u-20-takluk-0-6-dari-prancis/#respond Fri, 18 Nov 2022 04:09:32 +0000 https://bravaradio.com/?p=48227 Timnas Indonesia U-20 mendapatkan pukulan telak atas kekalahan dari Prancis U-20 dalam laga uji coba di Spanyol, Kamis (17/11). Pelatih Shin Tae-yong pun menjelaskan mengenai alasan skuad Garuda Muda kalah telak dari Prancis U-20. Timnas Indonesia U-20 harus menerima kekalahan dengan skor 0-6 dari Prancis U-20. Marselino dkk tidak mampu mengimbangi kekuatan dari Prancis yang […]

The post Shin Tae-yong Beberkan Faktor Kekalahan Timnas Indonesia U-20 Takluk 0-6 dari Prancis appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Timnas Indonesia U-20 mendapatkan pukulan telak atas kekalahan dari Prancis U-20 dalam laga uji coba di Spanyol, Kamis (17/11). Pelatih Shin Tae-yong pun menjelaskan mengenai alasan skuad Garuda Muda kalah telak dari Prancis U-20.

Timnas Indonesia U-20 harus menerima kekalahan dengan skor 0-6 dari Prancis U-20. Marselino dkk tidak mampu mengimbangi kekuatan dari Prancis yang tampil perkasa.

Shin Tae-yong Beberkan Faktor Kekalahan Timnas Indonesia U-20 Takluk 0-6 dari Prancis

Pelatih Shin Tae-yong mengatakan jika para pemain mengalami kelelahan dikarenakan baru tiba dari Turki. Selain itu, STY juga mengakui bahwa banyak kesalahan yang dilakukan oleh skuad Garuda Muda.

“Karena kondisi mereka belum pulih karena kelelahan, para pemain belum bisa memberikan kemampuan terbaik di laga ini. Tentu ada evaluasi untuk tim, karena di pertandingan tadi banyak melakukan kesalahan,” ujar Shin Tae Yong dikutip dari situs PSSI.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut juga menyoroti mental dari pemain timnas Indonesia U-20. Menurutnya, skuad Garuda Muda masih ada rasa takut ketika berhadapan dengan tim yang lebih besar darinya.

“Kami ingin jika pemain melawan tim yang kuat serta kualitasnya diatas mereka agar jangan takut dan harus kuat mental. Kemampuan pemain sebenarnya baik sekali, namun karena takut duluan jadi kita tidak bisa menampilkan permainan terbaik,” ungkap Shin Tae Yong.

Baca Juga: Inilah Jadwal Lengkap Fase Grup Piala Dunia 2022

Selanjutnya, timnas Indonesia U-20 akan berhadapan dengan timnas Slovakia U-20. Laga uji coba yang dilakoni skuad Garuda Muda ini merupakan serangkaian sebagai persiapan untuk Piala Asia dan Piala Dunia di tahun 2023.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Shin Tae-yong Beberkan Faktor Kekalahan Timnas Indonesia U-20 Takluk 0-6 dari Prancis appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/shin-tae-yong-beberkan-faktor-kekalahan-timnas-indonesia-u-20-takluk-0-6-dari-prancis/feed/ 0
Kembali Hadapi Moldova U-20, Pelatih Shin Tae Yong Ungkap Hal yang Perlu Dibenahi https://bravaradio.com/kembali-hadapi-moldova-u-20-pelatih-shin-tae-yong-ungkap-hal-yang-perlu-dibenahi/ https://bravaradio.com/kembali-hadapi-moldova-u-20-pelatih-shin-tae-yong-ungkap-hal-yang-perlu-dibenahi/#respond Fri, 04 Nov 2022 07:26:39 +0000 https://bravaradio.com/?p=48077 Timnas Indonesia U-20 akan kembali menghadapi Moldova U-20 di Turki pada Jumat (4/11). Meskipun di laga pertama mampu menang lawan Moldova U-20, namun pelatih Shin Tae Yong mengatakan masih ada perbaikan yang perlu dibenahi Timnas Indonesia U-20. Skuad Garuda Nusantara sebelumnya di laga pertama melawan Moldova U-20 menang dengan sko 3-1. Tiga gol timnas Indonesia dicetak […]

The post Kembali Hadapi Moldova U-20, Pelatih Shin Tae Yong Ungkap Hal yang Perlu Dibenahi appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Timnas Indonesia U-20 akan kembali menghadapi Moldova U-20 di Turki pada Jumat (4/11). Meskipun di laga pertama mampu menang lawan Moldova U-20, namun pelatih Shin Tae Yong mengatakan masih ada perbaikan yang perlu dibenahi Timnas Indonesia U-20.

Skuad Garuda Nusantara sebelumnya di laga pertama melawan Moldova U-20 menang dengan sko 3-1. Tiga gol timnas Indonesia dicetak oleh Rabbani Tasnim, Muhammad Ferrari dan Marselino Ferdinan.

Kembali Hadapi Moldova U-20, Pelatih Shin Tae Yong Ungkap Hal yang Perlu Dibenahi

Ini menjadi kemenangan kedua timnas Indonesia U-20 selama melakukan tiga dalaga uji coba Training Centre di Turki. Kemenangan sebelumnya juga didapat skuad Garuda Nusantara saat kalahkan klub Turki, Cakalikli Spor dengan skor 2-1 dan satu kekalahan dari Turki U-20 dengan skor 1-2.

Meski menang di laga pertama, pelatih Shin Tae Yong menilai ada hal yang masih perlu diperbaiki oleh Marselino dkk. Dua hal yang menjadi fokus Shin Tae Yong saat ini adalah mengenai finishing serta perhatan skuad Garuda Nusantara.

“Memang di setiap pertandingan banyak sekali yang dievaluasi, khususnya finishing di depan gawang. Itu yang harus lebih fokus lagi,” kata Shin Tae Yong usai laga pertama melawan Moldova.

“Masalah pertahanan. Kita harus bisa bertahan, kita harus bisa men-delay, menunggu. Dengan tidak delay sehingga memberikan peluang kepada lawan,” sambung pelatih asal Korea Selatan itu.

Baca Juga: Inilah 16 Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

Laga  Timnas Indonesia U-20 vs Moldova leg kedua akan digelar pada 4 November 2022 mulai pukul 19.30 WIB. Siaran langsung tersebut akan disiarkan stasiun televisi ANTV.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Kembali Hadapi Moldova U-20, Pelatih Shin Tae Yong Ungkap Hal yang Perlu Dibenahi appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/kembali-hadapi-moldova-u-20-pelatih-shin-tae-yong-ungkap-hal-yang-perlu-dibenahi/feed/ 0
Termasuk Indonesia, Ini Daftar 14 Tim yang Lolos ke Piala Asia U-20 2023 https://bravaradio.com/termasuk-indonesia-ini-daftar-14-tim-yang-lolos-ke-piala-asia-u-20-2023/ https://bravaradio.com/termasuk-indonesia-ini-daftar-14-tim-yang-lolos-ke-piala-asia-u-20-2023/#respond Mon, 19 Sep 2022 04:09:49 +0000 https://bravaradio.com/?p=47381 Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 telah usai bergulir serentak pada 18 September 2022. Sebanyak 14 tim telah memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 yang akan diadakan di Uzbekistan. Terdapat sembilan juara grup dan empat runner up yang memastikan diri lolos ke Piala Asia U-20 2023. Timnas Indonesia U-20 termasuk salah satu dari […]

The post Termasuk Indonesia, Ini Daftar 14 Tim yang Lolos ke Piala Asia U-20 2023 appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 telah usai bergulir serentak pada 18 September 2022. Sebanyak 14 tim telah memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 yang akan diadakan di Uzbekistan.

Terdapat sembilan juara grup dan empat runner up yang memastikan diri lolos ke Piala Asia U-20 2023. Timnas Indonesia U-20 termasuk salah satu dari 14 tim yang lolos ke putaran final.

Tiket ke Piala Asia U-20 2023 didapatkan timnas Indonesia U-20 setelah berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2. Skuad Garuda Muda pun menyandang status sebagai  juara Grup F dengan tiga kemenangan yang didapat saat melawan Timor Leste, Hong Kong, dan Vietnam.

Termasuk Indonesia, Ini Daftar 14 Tim yang Lolos ke Piala Asia U-20 2023

Sementara itu masih ada sisa dua slot yang kosong untuk menggenapi partisipan Piala Asia U-20 2023 menjadi 16 tim. Satu grup yang belum memainkan laga adalah grup H, yang berisikan  Irak, Australia, India, dan Kuwait.

Juara dari grup H akan langsung lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023. Sedangkan, untuk runner up Grup H akan melawan Thailand yang saat ini berada di peringkat kelima dalam ranking peringkat kedua.

Berikut daftar 14 Tim Negara Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-20 2023:

1. Uzbekistan (Tuan Rumah)

2. Arab Saudi (Juara Kualifikasi Grup A)

3. Qatar (Juara Kualifikasi Grup B)

4. Jepang (Juara Kualifikasi Grup C)

5. Jordania (Juara Kualifikasi Grup D)

6. Korea Selatan (Juara Kualifikasi Grup E)

7. Indonesia (Juara Kualifikasi Grup F)

8. Oman (Juara Kualifikasi Grup G)

9. Tajikistan (Juara Kualifikasi Grup I)

10. Iran (Juara Kualifikasi Grup J)

11. Vietnam (Peringkat Pertama Runner Up Terbaik)

12. Kirgistan (Peringkat Kedua Runner Up Terbaik)

13. China (Peringkat Ketiga Runner Up Terbaik)

14. Suriah (Peringkat Keempat Runner Up Terbaik)

Piala Asia U-20 2023 akan diselenggarakan di Uzbekistan pada 1-18 Maret 2023. Nantinya, empat finalis Piala Asia U-20 2023 akan secara otomatis tampil di Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung di Indonesia.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Termasuk Indonesia, Ini Daftar 14 Tim yang Lolos ke Piala Asia U-20 2023 appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/termasuk-indonesia-ini-daftar-14-tim-yang-lolos-ke-piala-asia-u-20-2023/feed/ 0