Tawaran Unik Hotel di New York, Cuaca Cerah atau Uang Kembali

75
Tawaran Unik Hotel di New York, Cuaca Cerah atau Uang Kembali

Sebuah hotel di Amerika Serikat memberikan tawaran unik kepada pengunjungnya dengan memberikan jaminan cuaca cerah. Apabila tidak sesuai jaminan maka tamu hotel bisa mendapatkan uanganya kembali.

Hotel bernama The Renwick Hotel, di Midtown, Manhattan, menawarkan jaminan cuaca cerah. Pihak hotel bekerja sama dengan Sensible Weather demi memberikan keakuratan prakiraan cuaca.

Tawaran Unik Hotel di New York, Cuaca Cerah atau Uang Kembali

Jika hujan turun, The Renwick Hotel siap mengganti biaya kamar yang telah dibayar pengunjung atau tamu hotel.

“Sebelum hari buruk tamu benar-benar terjadi, kami ingin mengembalikan uang ke saku mereka,” kata Nick Cavanaugh, pendiri dan CEO Sensible Weather, seperti dilaporkan Travel + Leisure.

Perlu Anda ketahui, rata-rata, Kota New York diguyur hujan 46,3 inci (1176,02 mm) per tahun. Saat krisis iklim berlanjut, curah hujan akan semakin ekstrem.

Dengan cuarh hujan yang tinggi, tentu bisa merusak jadwal liburan Hal ini lah yang mendasari jaminan The Renwick Hotel agar bisa memberikan pengalaman unik sekaligus terbaik kepada pengunjungnya.

Tawaran Unik Hotel di New York, Cuaca Cerah atau Uang Kembali

Apabilan Anda menginginkan keutungan tawaran tersebut, cara kerjanya sama seperti ketika membeli asuransi. Pilih asuransi terkait cuaca jika hujan diproyeksikan akan turun antara pukul 09.00-19.00 waktu setempat. Apabila hujan, uang Anda kembali.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Tempat Suci Al Aqsa di Yerusalem

Meski hujan hanya sebentar dan cuaca kembali cerah, Kamu tetap mendapatkan uang sewa kamar kamu. Uang tamiu hotel bisa kembali jika sudah benar-benar menginap di hotel dan tidak membatalkan perjalanan gara-gara ramalan cuaca.

Lebih lanjut, tamu akan menerima pesan teks yang memberi tahu mereka tentang cuaca dan pergantian uang sewa kamar. Uang yang kembali 100 persen dan real time (saat itu juga). Tamu tidak perlu menyertakan dokumen tertentu untuk klaim.

Tertarik untuk mencobanya Brava Listeners?