Stoner Kembali Mengaspal di Philip Island

70

Sehari sebelum balap MotoGP dilangsungkan, seperti yang dilansir dari Kompas.com, Stoner akan berdampingan dengan pebalap Australia lain Wayne Gardner dan Mick Doohan pada 20 Oktober melakukan penghormatan khusus tersebut.

Ketiga pebalap tersebut mendapatkan kehormatan diabadikan namanya di beberapa bagian sirkuit Philip Island. Pada trek lurus yang melewati sirkuit bagian Start/Finish dikenal sebagai “Gardner Straight”, sedang tikungan pertama dijuluki “Doohan Corner” dan ketiga kini resmi mendapat julukan baru “Stoner Corner”.

Pebalap pirang ini memutuskan untuk pensiun dini di akhir musim 2012 pada usia baru 27 tahun dengan catatan 38 kemenangan pada 115 seri MogoGP. Enam dari kemenangan diraih di Philip Island, Australia.

Juara dunia dua kali ini mengatakan bahwa Gran Prix Australia 2012 baginya seperti cerita dongeng yang mengakhiri karirnya di MogoGP. Ia juga menungkapkan bahwa dirinya merasa sangat senang dapat berkeliling sirkuit bersama Mick dan Wayne tahun ini tanpa tekanan kompetisi. Ia pun berharap bisa menikmati dan berjumpa dengan para penggemar yang selama ini terus mendukungnya.

Redaksi